8 Tips Berpakaian yang Tepat saat Interview Kerja!

Tips berpakaian yang tepat saat interview kerja jadi informasi yang penting buat kalian, simak selengkapnya pada artikel ini

Wawancara kerja menjadi salah satu tahapan penting dalam proses mencari pekerjaan, di mana look kalian juga menjadi bahan pertimbangan buat HRD.

Nah, buat membantu kalian tampil percaya diri dan bikin kesan pertama yang baik, berikut adalah tujuh tips berpakaian saat interview kerja yang sudah kami rangkum buat kalian.

Tips Berpakaian yang Tepat saat Interview Kerja

1. Pakai Kemeja Biar Rapi

Tips berpakaian yang pertama bisa kalian coba saat interview kerja adalah dengan mengenakan kemeja.

Kemeja adalah pakaian yang paling aman buat wawancara kerja. Eits! Tapi jangan pakai kemeja Pantai juga yaa! Pilih kemeja dengan warna polos dan terbuat dari bahan berkualitas seperti katun, sifon, flanel, atau sutra.

Pastikan kemejanya nyaman dipakai dan nggat keliatan kusut pas kalian pakai.

2. Hindari Celana Berbahan Denim

Sebenernya tergantung perusahaan yang kalian lamar juga sih, tapi lebih amannya kalian hindari dulu deh celana berbahan denim, seperti jeans.

Celana denim memang nyaman dan looknya keren, tapi kebanyakan nggak cocok dipakai buat wawancara kerja.

Ya, walaupun industri kreatif atau media cenderung lebih santai, hindari menggunakan celana denim saat interview, nanti kalau kalian sudah diterima dan perusahaan membebaskan, nah! Boleh tuh kalian berekspresi pakai celana denim.

Sebaiknya, pakai celana bahan buat pria dan rok atau celana bahan buat wanita.

3. Perhatikan Juga Sepatu Kalian

Sepatu biasanya disepelakan dan jarang diperhatikan, tapi penting juga lho! Pastikan sepatu kalian juga sesuai dengan suasana formal wawancara.

Sepatu berujung tertutup untuk wanita dan sepatu tertutup penuh untuk pria adalah pilihan yang baik. Hindari sepatu yang kotor atau terlalu casual, warna yang bisa kalian pakai lebih baik hitam karena terlihat lebih netral dan looknya formal.

4. Rambut adalah Mahkota

Ini bukan soal pakaian, tapi soal penampilan kalian, pastikan rambut dalam kondisi rapi dan looknya professional, kalau potongan rambut kalian mulet, ganti dulu deh!

Sebaiknya datang lebih awal, biar kalian punya waktu buat menyisir rambut. Gunakan produk seperti pomade untuk pria, kalau perlu.

5. Pakai Outer Kalau Perlu

Nah, tips penampilan saat interview kerja selanjutnya adalah pakai outer kalau kalian kurang percaya diri dengan kemeja.

Pakai jas atau kardigan bisa memberikan kesan lebih rapi. Ini adalah atribut pelengkap yang pas untuk wawancara. Pastikan warna jas nggak terlalu mencolok. Jas gelap dengan kemeja putih adalah pilihan yang aman.

6. Pilihan Warna dan Motif yang Basic

Penyesuaian warna pakaian juga penting, saat interview kerja, pilih pakaian dengan warna polos atau motif sederhana seperti garis-garis. Sebaiknya hindari dulu pakaian dengan motif mencolok atau warna yang terlalu cerah.

7. Pakai Parfum Aroma Ringan

Ada banyak merek parfum yang menyediakan aroma-aroma yang ringan, dan tidak terlalu menyengat.

Jadi, pastikan kalian pakai parfum dengan wangi yang ringan. Hindari parfum yang terlalu kuat, karena bisa mengganggu suasana wawancara.

8. Hindari Aksesori Berlebihan

Last but not least, kalian boleh pakai aksesori seperti jam tangan atau perhiasan.

Tapi perhatikan juga, sebaiknya minimalis aja dan nggak terlalu berlebihan. Karena, mengenakan aksesori berlebihan bisa mengganggu penampilan kalian yang udah professional.

Inget, ini bukan ajang adu pamer outfit dan aksesoris segala macem, cari aman dulu ya!


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *