MV Agusta Rush.

Rush 1000 dimaksudkan untuk membangkitkan konsep naked bike lewat karakter “binatang buas”. Lampu depan yang digunakan menjadi hal pembeda dari saudara Brutale lain. Bentuknya bulat dan terpasang pencahayaan modern dari JW Speaker model 8791 Adaptive LED Headlights. Sorot sinarnya bisa mengikuti arah motor dan terdapat 16 titik lampu yang punya fungsi masing-masing.

Ia menggunakan tipe rangka yang sama dengan Brutale lain. Namun pada Rush, sasisnya pakai bahan alumunium dan titanium. Semua unsur bodi dari plastik ABS diganti serat karbon. Peleknya juga pakai material ringan dan kuat serta model palang berbeda dengan saudaranya. Menariknya lagi, roda belakang yang menempel di single arm diberikan cover carbon fiber sebagai peranti penunjang aerodinamika. Pabrikan menyebutnya sebagai “drag-racing aesthetic”. Penggunaan tutup berbahan ringan itu sebagai solusi teknis untuk mengurangi koefisien drag.

Komponen premium lain yang menempel yaitu penggunaan knalpot SC-Project tipe tertinggi dengan bagian ujung berlubang ganda. Suspensi upside down Ohlins EC yang diadopsi dari Brutale 1000 RR pada bagian depan, dan monosok merek serupa bisa diatur tingkat kekerasannya. Pengereman dipercayakan unit kaliper Brembo Stylema 4 piston yang menjepit cakram 320 mm di bagian depan dengan Bosch 9-plus ABS, serta 2 piston kaliper dengan disc 220 mm di belakang.

Rush mampu menghasilkan tenaga sebesar 208 hp pada 13.000 rpm, dengan torsi 116 Nm di putaran 11.000 rpm. Beda sedikit dari musuhnya yang menyemburkan power maksimum 208 hp pada 12.750 rpm, dan torsi 123 Nm pada putaran 11.500 rpm. Namun jika Rush digabungkan dengan Racing Kit, dayanya meningkat menjadi 212 hp. Silinder mesinnya diklaim berteknologi seperti Formula 1.

Untuk opsi part racing kit terdiri dari sistem pembuangan dengan peredam ganda berbahan titanium ultralight. Sistem kontrol engine dirancang untuk mengoptimalkan dan meningkatkan daya, serta subframe yang menopang jok belakang terbuat dari serat karbon.

Model edisi terbatas ini juga memiliki fitur kontrol traksi yang dapat diprogram dalam 8 tingkat aktuasi, sistem antiwheelie, launch control, quick shifter up maupun down sebagai piranti standar. Berkat penerapan komponen ringan, bobot kering MV Agusta Rush hanya 185 Kg. Belum termasuk penampung bahan bakar sebesar 16 liter. Warna tersedia ada dark Metallic matt gray, Mamba red matt carbon, and Metallic bronze

Nahh sobat, yang udah pada penasaran dengan spesifikasi dari MV Agusta Rush simak nih, kami sudah merangkum spesifikasinya secara umum :

Engine : 998cc four cylinder, 4 stroke, DOHC 16 valve
Compression ratio : 13.4:1
Bore x stroke : 79 mm x 50.9 mm
Power : 153kW = 205,176 HP Pada 13,000rpm
Torque : 86lb-ft = 116.5Nm pada11,000rpm
Cooling system : Separated liquid and oil radiators

Engine management system Integrated ignition – injection system MVICS (Motor & Vehicle Integrated Control System) with eight injectors (4 lower fuel injectors by Mikuni + 4 upper fuel injectors by Magneti Marelli with increased fuel flow). Engine control unit Eldor EM2.10, throttle body full ride by wire Mikuni, pencil-coil with ion-sensing technology, control of detonation and misfire – Torque control with four maps – Traction control with 8 levels + off and wheelie control with inertial platform Electronic quick-shift MV EAS 2.1 (Electronically Assisted Shift Up & Down)
Clutch : Wet, multi-disc with back torque limiting device and Brembo radial pump/lever assembly

Transmission : Cassette style; six speed, constant mesh
Wheelbase : 1415 mm
Overall length : 2080 mm
Overall width : 805 mm
Saddle height : 845 mm
Min. ground clearance 141mm
Trail 97 mm
Dry weight : 186 kg – 184kg
Fuel tank capacity : 16 litres
Frame : Steel trellis with aluminium swingarm
Front suspension : 43mm Öhlins Nix EC hydraulic “upside down” front forks with TiN superficial treatment.Completely adjustable with electronically controlled compression and rebound damping with manually controlled spring preload.

Fork travel : 120 mm
Rear suspension : Progressive, single shock absorber Öhlins EC TTX completely adjustable with electronically controlled compression and rebound damping and spring preload

Rear wheel travel : 120mm
Front brake : Double floating disc with Ø 320mm, with steel braking disc and aluminium flange – Brembo radial pump/level : assembly. Brembo Stylema radial-type caliper, single-piece with 4 pistons Ø 30mm
Rear brake : Single steel disc with Ø 220mm. Brembo PS13 brake pump. Brembo caliper with 2 pistons Ø 34 mm. ABS System Bosch 9 Plus with Race Mode and RLM (Rear wheel Lift-up Mitigation)
Front wheel : Aluminium alloy spokes 3,50 ” x 17 ”. Tyre size: 120/70 – ZR 17 M/C (58 W)
Rear wheel : Aluminium alloy 6,00 ” x 17 ” with carbon fibre cover. Tyre size: 200/55 – ZR 17 M/C (78 W)

Nahh untuk soal harga, Motor MV Agusta Rush ini di banderol dengan harga di kisaran Rp. 553 Jutaan, tergantung dengan Harga OTR Wilayah masing-masing.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *