Motor Sultan Garang !!!, Yamaha MT-07 2021.

Yamaha tampaknya bakal menyeragamkan semua motor di keluarga MT. Setelah MT-09 baru diluncurkan dengan desain fascia yang mengotak, Yamaha MT-07 baru juga dilengkapi bentuk muka yang identik. Meski bukan selera semua orang, desain fascia baru ini membawa sejumlah teknologi terkini, seperti lampu jenis proyektor LED, dengan shape ‘Y’ yang khas dan diapit DRL LED. Ini peningkatan yang bagus, sebab pada model MT-07 sebelumnya masih menggunakan lampu bohlam biasa yang kelihatan jadul.

Yamaha tidak melakukan upgrade besar-besaran pada sektor dapur pacu. Mesin CP2 berteknologi crossplane 690cc, yang mampu menghasilkan power 74 dk dan torsi 68 Nm, dianggap masih reliable untuk digunakan pada model MT-07 2021. Kendati masih identik dengan generasi sebelumnya, mesin ini disebut sudah lolos regulasi Euro5. Butuh dilakukan banyak penyesuaian agar mesin MT-07 2021 jadi lebih ramah lingkungan. Yamaha telah mengubah desain knalpot, asupan udara, injektor, dan pengaturan ECU. Meski tidak bisa menghasilkan peningkatan tenaga, perubahan tersebut diklaim membuat distribusi tenaga motor ini lebih linier.
Dari segi pengereman, Yamaha membekali MT-07 2021 dengan cakram depan ganda berdiamater 298mm menggantikan cakram 282mm pada model sebelumnya. Sistem ABS (Anti-lock Braking System) dua kanal masih digunakan untuk menjamin keselamatan pengendara. Di sektor kaki-kaki, masih mempertahankan suspensi teleskopik. Kemudian di belakang menggunakan lengan ayun banana, sedang bannya pakai merek Michelin Pilot Road terbaru. Yamaha MT-07 2021 kini dibekali panel instrumen LCD dengan layar TFT negative display. Motor ini juga mendapatkan lampu sein LED baru. Yamaha MT-07 baru ditawarkan dalam tiga warna: Storm Fluo, Icon Blue, dan Tech Black.

Yamaha MT-07 2021 dibanderol sekitar 7.699 USD atau setara Rp 112,4 juta. Sementara untuk pengiriman ke dealer Yamaha Eropa akan dimulai pada awal Maret 2021. Motor sport non-fairing dari pabrikan asal Jepang, Yamaha MT-07 model 2021 resmi diperkenalkan dengan beberapa ubahan. Desain MT-07 2021 untuk pasar Eropa ini terinspirasi dari Yamaha MT-09 2021 yang diluncurkan oleh Yamaha Motor Europe pada Oktober 2020. Hal tersebut tampak dari desain headlamp yang dimiliki kedua sport non-fairing untuk pasar Eropa ini. Kini desain headlamp MT-07 2021 lebih gagah dengan satu LED berukuran sedang yang memiliki posisi lebih tinggi dibanding model sebelumnya. Melansir Yamaha-motor.eu, sport non-fairing kelas 700 cc ini juga menerima ubahan pada bagian tangki hingga bodi belakang. Tangki berkapasitas 14 liter yang dimilikinya sudah dilengkapi winglet pada sisi kanan dan kirinya. Tak hanya desain bodinya yang mendapat ubahan, tetapi jantung pacu MT-07 juga ditingkatkan. Jantung pacu yang digunakan adalah dua silinder berkapasitas 690 cc berpendingin cairan DOHC yang menghasilkan tenaga 73,4 dk dan torsi 67 Nm.

Nah kalau yang masih bingung, berikut ini sudah kami rangkum nih, spesifikasi umum YAMAHA MT-07 2021:

• Digital instrumentation with full LED display
• Dual 282mm front discs with 4-pot calipers
• Built for optimum riding enjoyment
• Liquid-cooled 689cc inline 2-cylinder 4-stroke
• Crossplane philosophy design with 270-degree crank
• Low dry weight of only 164kg
• Agile, maneuverable and easy to handle
• Refined front and rear suspension
• high quality body design with enhanced finish
• Improved riding position
• Responsive performance, affordability and economy
• Digital instrumentation with full LED display