Keluarga RX Yang Kalah Tenar Dengan Yamaha RX-King, Yang Hits Parah Di Era 1980 Hingga 1990-an.

Yoiii, motor ini adalah Yamaha RX-Z dan RZR yang punya sejarah yang harus banget kita bahas sebagai pecinta motor-motor legendaris nih. Pertama ada Yamaha RX-Z yang hadir pada tahun 1985 dan sangat terkenal di Malaysia dan Singapura kala itu.

Motor ini dibekali dapur pacu mesin 2-tak 135 cc dan gearbox 5 percepatan.
Desain motor ini terinspirasi dari kakaknya yakni Yamaha RD125 dengan chasis dan platform yang sama. Sukses di dua negara, motor ini akhirnya masuk ke Indonesia pada tahun 1987.
Yamaha RX-Z memang hadir pada saat itu untuk menjadi pesaing produk motor lainnya seperti Kawasaki AR 125 dan Suzuki RGR 160 era 1987-1994. Dengan gaya tahun 90-an motor ini menggunakan lampu depan berbentuk kotak, suspensi depan teleskopik, dan untuk belakang menggunakan dual shock.

Selanjutnya pada tahun 1986 RX-Z hadir lagi dengan perubahan warna tanpa ada ubahan di bagian mesin. Nah, tidak berhenti dengan tampilan baru, RX-Z hadir kembali dengan transmisi 6-percepatan pada tahun 1990. Hadirnya RX-Z versi baru ini juga dibarengi dengan diluncurkannya Yamaha RZR yang merupakan tipe lebih sporty dari RX-Z.
Yamaha RZR hadir dengan konfigurasi mesin yang sama seperti RX-Z hanya ditambah full fairing. Yaitu dengan mesin bore dan stoke 56 dan 54 mm 133 cc yang sangat cocok berada di putaran atas. Semakin berkembang, pada tahun 1994 Yamaha RZR menggunakan dual shockbreaker dengan tabung gas untuk suspensi belakang.

Berlanjut pada tahun 1999, Yamaha RX-Z dan RZR tidak diproduksi lagi dan diganti dengan Yamaha TZM. Selain itu Yamaha RX-Z tahun 2004 sudah dilengkapi dengan catalyzer dan juga mendapatkan sertifikat EURO 2 namun harus mengurangi tenaga sekitar 20 dk.

Perlu diketahui spesifikasi Yamaha RX-Z dan RZR hampir sama loh.

Nah berikut ini sudah kami rangkum, spesifikasi umum dari motor Yamaha RX-Z :

▪ Engine: 2-stroke 135cc air-cooled engine
▪ Cylinder arrangement: Forward-inclined single cylinder
▪ Displacement: 133 cc
▪ Max power: 20 PS (15 kW) @ 8,500 rpm
▪ Max torque: 1.85 kgf•m (18.1 N•m) @ 7,500 rpm
▪ Max speed: 165 km/h
▪ Bore x stroke: 56.0 x 54.0 mm
▪ Compression ratio: 7*: 1
▪ Carburetion: Mikuni VM26
▪ Transmission: 6-speed return
▪ Clutch: Multiple-disc, wet manual
▪ Frame Type: Underbone steel tube
▪ Suspension (Front): Telescopic
▪ Suspension (Rear): Dual shock
▪ Brake (Front): Single-piston disc
▪ Brake (Rear): Drum
▪ Dry weight: 106 kg
▪ Fuel Tank Capacity: 13.0L