10 Rekomendasi Meja Kerja Minimalis Terbaik, Kontruksi Kokoh !

Meja kerja minimalis hadir untuk menunjang keperluan bekerja dan menjadi tempat untuk laptop ataupun monitor.

Pada zaman seperti sekarang, banyak orang yang menggandrungi meja kerja minimalis untuk setup desk mereka. Desain yang simpel memang bikin fikiran jadi lebih tenang, sehingga mampu meningkatkan produktifitas saat bekerja.

Untuk itu, berikut ini kami sudah merangkum rekomendasi meja kerja bergaya minimalis buat kalian, yuk simak selengkapnya!

10 Rekomendasi Meja Kerja Minimalis Terbaik

1. Micke Desk IKEA

Rekomendasi Meja Kerja minimalis pertama datang dari IKEA, merek furniture ini memang terkenal dengan produknya yang juara pada urusan material dan estetika.

Meja kerja ini hadir dengan desain yang flat dan simpel, cocok banget buat kalian yang nggak suka produk yang rame. Tepat dibawah meja juga terdapat dua laci yang ukurannya panjang meja dibagi dua, kalian bisa menyimpan segala perlengkapan kerja didalam laci tersebut.

2. Sieben Lift Desk

Buat kalian yang pengen meja kerja  dengan teknologi lift, bisa banget buat mempertimbangkan produk Sieben Lift Desk ini.

Kalian bisa mengatur tingi dan rendahnya meja dengan hanya menggunakan tombol saja, cocok banget buat kalian yang punya aktivitas tinggi di depan monitor nih.

Bisa kerja sambal berdiri ataupun duduk, karena tingginya bisa kalian sesuaikan sendiri.

3. iFurnholic Thomas Smart Desk

Daftar ketiga diisi oleh iFurnholic Thomas Smart Desk yang hadir dengan desain minimalis dan simpel banget.

Produk ini hadir dengan ukuran 150x50x27cm dan sangat pas untuk menempatkan monitor diatasnya dan ditambah laptop ataupun tablet.

Ketahanan produk juga nggak boleh kalian ragukan, karena produk ini dibuat dengan material PVC terbaik, dan dilaminasi dengan sangat sempurna.

Terdapat 3 laci juga dibagian samping, yang bisa kalian pakai untuk menyimpan barang keperluan kerja.

4. Malca 2 Staff Desk

Pengen punya meja kerja dengan desain minimalis diruangan kerja kalian ? maka pertimbangkan produk Malca 2 Staff Desk ini.

Produk besutan Informa ini hadir dengan warna natural wood dan menggunakan kontruksi yang sangat kokoh. Selain itu, ada juga lubang untuk saluran kabel, sehingga meja akan tetap terlihat rapih.

5. Wellberg Office Desk

Daftar kelima diisi oleh Wellberg Office Desk yang bisa kalian pilih sebagai meja kerja andalan.

Dibalut dengan warna yang netral, produk ini bisa diposisikan dimanapun sudut ruangan kalian, ditambah hiasan tropical bakal lebih ciamik sih!

Terdapat pula laci yang bisa kalian pakai untuk menyimpan barang keperluan kerja, seperti kabel, buku dll.

6. Hairpin MK13 Meja Kerja Minimalis

Rekomendasi berikutnya adalah Hairpin MK13 yang hadir dengan harga ekonomis dan cocok buat kalin yang punya budget minimalis.

Kalian juga bebas memilih pilihan warna yang tersedia dan dicocokkan dengan warna ruang kerja kalian, soal ketahanan dan kualitas nggak perlu diragukan lagi deh, karena produk ini dibuat dengan material Multiplek 12mm dan dilaminasi dengan HPL premium.

Gas checkout!

7. Livien Lucas Office Table

Meja kerja simpel berikutnya juga datang dari Livien Furniture, dengan kualitas yang luar biasa.

Produk good quality ini hadir dengan material kayu Mahoni, dikombinasi dengan MDF, Premium Fiberboard dan kaki-kaki menggunakan besi yang sangat kokoh.

Buat kalian yang pengen meja kerja minimalis dengan kualitas juara, ini rekomendasinya!

8. Uni Home Zoe Table MG 80

Kalian pengen meja kerja yang nggak ada kakiny ? Nah, pas banget nih Uni Home adalah solusinya.

Meja kerja ini bisa kalian pasangkan di dinding ruangan kerja kalian dengan sangat rapi dan tanpa kaki.

Punya ukuran 80x37x72cm, meja kerja ini punya space untuk menyimpan barang-barang, seperti buku, aksesories dan hiasan bunga yang bisa mempercantik setup desk kalian.

9. Olympic Folding Desk FD-01

Olympic memang dikenal dengan produk furniturenya yang mendunia, dan sudah puluhan tahun berkecimpung didunia furniture dan sudah melekat di masyarakat Indonesia.

Salah satu produk yang bisa kalian pilih adalah meja kerja minimalis Folding Desk FD-01 ini yang hadir dengan kontruksi yang kokoh dan desain yang simpel.

Berukuran 90×51,5x75cm, meja kerja ini punya space yang cukup untuk meletakkan laptop mapun monitor. Bahkan, setelah selesai menggunakan meja kerja, kalian juga bisa melipatnya dan menyimpan ditempat yang aman lho!

10. Hatch Office Desk

Hatch Office Desk adalah rekomendasi terakhir pada daftar ini, yang hadir dengan style modern minimalis dan dibuat dengan material dan kontruksi yang sangat kokoh.

Produk ini sangat laris karena terbuat dari material MDF berkombinasi dengan metal berkualitas, serta difinishing dengan sangat rapi.

Untuk penyimpanan barang kalian juga nggak perlua khawatir, karena meja kerja ini dilengkapi dengan 3 buah laci.

Nah, itulah daftar rekomendasi meja kerja bergaya minimalis buat kalian, kalian pilih yang mana ?


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *