Rekomendasi 14 Aplikasi Edit Foto Smartphone Terkeren Di 2021

Saat ini semua orang sudah mengabadikan momen menggunakan smartphone nya masing-masing, dengan keinginan setiap orang memaksimalkan hasil foto yang mereka ambil menggunakan smartphone bermunculan lah aplikasi edit foto untuk smartphone yang memiliki fitur keren seperti aplikasi edit foto yang tersedia di komputer dan laptop.

Nah kali ini kami akan memberikan rekomendasi 14 aplikasi edit foto terkeren di 2021.

1. PicsArt Photo Editor

Sesuai namanya, APK edit foto keren PicsArt Photo Editor adalah aplikasi sempurna bagi kalian yang ingin membuat foto kalian menjadi lebih kekinian.

Dengan beragam filter dan tools yang tersedia di aplikasi ini, dijamin kalian nggak akan memiliki kesulitan mewujudkan imajinasi kalian ke dalam foto.

Hebatnya, fitur-fitur keren tersebut, termasuk fitur grid foto, sudah bisa diakses meskipun kalian memilih untuk tetap menjadi pengguna gratisan saja.

2. VSCO

VSCO menjadi salah satu aplikasi edit foto yang sangat menarik,juga terbaik untuk saat ini, memiliki sejumlah filter, fitur editing foto ala kamera dengan film analog, klasik, modern.

Aplikasi fotografi terbaik dan terbaru ini tercipta lantaran sang developer melihat adanya keterbatasan pada tidak adanya pengaturan warna pada aplikasi Instagram. Dengan aplikasi VSCO terbaru kamu bisa mengedit foto layaknya fotografer professional dengan warna-warna vintage cerah ataupun bergaya gloomy.

3. Photo Lab Picture Editor

Buat kalian yang nggak mau berurusan dengan hal teknis dan angka-angka ribet, kalian bisa coba apk edit foto terbaik Photo Lab Picture Editor.

Aplikasi ini menyediakan beragam filter dan efek-efek unik lainnya untuk membantu membuat hasil foto kita lain dari yang lain.

Sekarang, banyak foto di Instagram yang terlihat mirip tapi aplikasi ini dapat membantu galeri Instagram kita agar tetap terlihat keren.

4. Snapseed

Snapseed bisa dibilang merupakan salah satu aplikasi edit foto selebgram karya Google yang menarik untuk dicoba.

Aplikasi ini ditujukan untuk penggunaaan mengedit foto profesional karena memiliki fitur seperti pengaturan white balance dan dukungan untuk file.

5. Adobe Photoshop Express

Sebagai salah satu nama besar di dunia APK editor foto, Jaka rasa Jaka sudah nggak perlu memperkenalkan aplikasi yang satu ini.

Singkatnya, Adobe Photoshop Express adalah aplikasi untuk mengedit foto versi ‘instan’ dari software edit foto untuk PC, Adobe Photoshop.

Meskipun tidak sekomprehensif versi PC, aplikasi ini memiliki antarmuka yang lebih simpel dan yang lebih penting, aplikasi ini gratis untuk digunakan.

6. Adobe Lightroom

Berbeda dengan Adobe Photoshop Express yang lebih dikhususkan untuk kalangan profesional, Adobe juga menyediakan Adobe Lightroom sebagai aplikasi editing foto yang lebih ringan.

Apk edit foto terbaik yang satu ini tidak memiliki fitur selengkap 'kakaknya' tapi memudahkan pengguna untuk melakukan cara edit foto dalam beberapa klik saja.

Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur image sharing yang lebih lengkap dan sangat sempurna untuk kita yang banyak menggunakan media sosial.

7. PicSay

Terkadang, gambar saja nggak cukup untuk mengeskpresikan diri kita dan ketika kita membutuhkan kata-kata, PicSay merupakan aplikasi edit gambar dan tulisan yang patut diperhitungkan.

Cara mengedit foto dengan aplikasi ini juga sangat mudah. Kalian bisa menggunakan aplikasi edit gambar dan tulisan yang satu ini sesuka hati tanpa ribet.

Bagi kalian yang memiliki jiwa bikin komik, fitur speech bubble yang ada di aplikasi ini bisa digunakan untuk menambahkan cerita pada hasil foto editan kalian.

8. Prisma

Prisma memungkinkan kamu untuk mengubah foto biasa menjadi karya seni lukisan ala-ala Jepang. Dengan kelebihan yang dimilikinya, tak heran kalau Prisma sering dianggap sebagai salah satu aplikasi edit foto jadi anime terbaik di Android.

Meskipun efek dan filternya tidak sebanyak VSCO atau PicsArt, namun Prisma menjanjikan hasil editan yang jelas dan berkualitas bahkan saat fotonya di-zoom. Aplikasi ini dibuat oleh Prisma Labs, developer yang juga membuat Lensa, aplikasi edit foto yang tak kalah bagusnya.

9. AfterFocus

Berbeda dengan aplikasi lain yang ada di sini, tool edit foto Android AfterFocus hanya memiliki satu fitur spesifik.

Seperti yang bisa ditebak dari namanya, AfterFocus memiliki kemampuan untuk mengubah focal point dari foto yang sudah kita ambil.

Dengan aplikasi ini, kita bisa menggunakan efek blur atau bokeh dengan kualitas kamera DSLR langsung di smartphone kalian.

Memang efek bokeh sekarang sudah banyak tersedia di smartphone tapi dengan aplikasi foto ini kalian nggak usah repot-repot memposisikan smartphone kalian.

10. LightX

APK edit foto terbaru untuk Instagram yang bernama LightX ini mungkin kurang terkenal dibandingkan aplikasi lain di daftar ini. Tapi, fiturnya lumayan menarik, geng!

Fitur yang ada di sini akan mudah dikenal bagi kalian yang sudah sering menggunakan Adobe Photoshop. Hanya saja, aplikasi foto editor ini juga memiliki beberapa fitur unik.

Salah satunya adalah fitur untuk membuat karikatur yang kualitasnya bahkan bisa menandingi pelukis pinggir jalan yang bisa ditemukan di seluruh Indonesia.

11. Instasize

Instasize adalah aplikasi editor foto dengan kemampuan serba bisa. Dengannya kita bisa melskukan banyak hal mulai dari trim, color corect, post process hingga mendesain foto maupun video. Koleksi melimpah filter, border, pilihan text membuatnya jadi all-in-one tools buat yang membutuhkan editing berkualitas tapi praktis.

Semuanya dirancang secara kreatif dengan update baru setiap bulan sehingga konten tetap segar. Instasize juga memiliki interface user friendly. Aplikasi ini tersedia secara gratis, premium, bisa diunduh di Google Play store.

12. Pixlr – Free Photo Editor

Pixlr Express merupakan salah satu aplikasi editor foto terbaik menurut kami, selain menawarkan sejumlah filter siap pakai. Pixlr juga memiliki fitur lain ymemungkinkan pengguna untuk menggabungkan dua buah foto menjadi satu kesatuan hingga menghasilkan foto terlihat unik, menarik.

Ada juga fitur untuk menambahkan teks atau membuat foto kolase. Sama seperti sejumlah aplikasi foto editor terbaru lainnya, Pixlr juga memiliki kemampuan untuk bisa langsung membagikan foto ke layanan jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram.

13. Canva

Nama aplikasi ini pasti sudah tak asing bagi Content Creator. Canva termasuk salah satu aplikasi pengeditan yang sangat populer dan banyak digunakan sebagai aplikasi edit foto untuk jualan yang efektif dan efisien.

Dengan Canva, kita bisa membuat editan foto yang berkelas untuk Instagram ataupun thumbnail Youtube. Dibandingkan aplikasi lain, Canva punya kelebihan yakni bisa membuat desain logo yang sangat cocok untuk presentasi website.

14. B612 – Beauty And Filter Camera

B612 juga masuk jajaran aplikasi edit foto terbaik untuk Android dan iOS. Ada lebih dari 1.500 pilihan filter, efek, dan stiker yang bisa kamu gunakan secara gratis. Aplikasi ini jadi andalan banyak orang karena bisa mengubah wajah menjadi lebih cantik atau ganteng.

B612 menyediakan fitur Augmented Reality yang bisa membuat karakter di stiker terlihat sangat nyata. Selain itu, ada juga tools untuk membuat video boomerang seperti di Instagram. Aplikasi dari Snow Inc ini cocok untuk pemula yang baru belajar photo editing.

Nah itulah rekomendasi 14 aplikasi edit foto Smartphone terkeren di 2021, kalian pilih yang mana nih? Kalian yang menentukan.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *