Cara Menghubungkan Mendeley ke Word

Cara Menghubungkan Mendeley ke Word, Simple!

Cara Menghubungkan Mendeley ke Word bisa kalian lakukan dengan mudah, terutama buat kalian yang sedang menggarap karya ilmiah ataupun skripsi untuk tugas kampus.

Mendeley adalah aplikasi yang dikembangkan oleh Elsevier untuk dipakai sebagai alat bantu dalam pembuatan makalah, tesis dan karya ilmiah lainnya, khususnya untuk membuat daftar Pustaka hingga catatan kaki.

Nah, buat kalian yang mencari tau bagaimana cara menghubungkan Mendeley ke Word, silahkan simak Langkah-langkahnya dibawah ini.

Fitur pada aplikasi Mendeley

Cara Menghubungkan Mendeley ke Word

Manajemen Referensi

Mendeley memungkinkan pengguna untuk mengimpor dan mengatur referensi dari berbagai sumber seperti basis data akademik, situs web, atau direktori pribadi. Kalian juga bisa membuat koleksi referensi, menambahkan catatan, dan memberikan tag untuk membantu mengatur informasi dengan baik.

Penyusunan Daftar Pustaka

Mendeley juga bisa menghasilkan daftar pustaka atau bibliografi secara otomatis berdasarkan referensi yang diimpor atau ditambahkan. Ini sangat membantu dalam penulisan artikel ilmiah, makalah, atau tesis.

Penandai dan Catatan

Kalian bisa menandai dan membuat catatan pada artikel atau makalah yang diimpor. Ini mempermudah peneliti dalam merujuk kembali informasi penting saat bekerja pada proyek penelitian.

Sintesis dan Pengeditan PDF

Mendeley memungkinkan pengguna untuk menyatukan PDF, menggabungkan sumber daya yang relevan, dan bahkan mengedit teks di dalam dokumen PDF.

Kolaborasi

Kalian bisa berkolaborasi dalam proyek penelitian dengan berbagi koleksi referensi dan makalah dengan sesama peneliti atau rekan tim. Fitur ini memfasilitasi kerjasama dalam merumuskan ide dan proyek bersama.

Jaringan Sosial Akademik

Mendeley juga berfungsi sebagai jaringan sosial akademik. Kalian bisa mengikuti profil peneliti lain, berbagi pemikiran, dan berpartisipasi dalam diskusi ilmiah. Ini memungkinkan kolaborasi dan pertukaran ide lebih lanjut.

Mendeley Web Library

Selain aplikasi desktop, Mendeley juga menyediakan versi daring yang memungkinkan akses ke koleksi referensi dan dokumen dari berbagai perangkat yang terhubung dengan internet.

Cara Menghubungkan Mendeley ke Word

Cara Menghubungkan Mendeley ke Word

Cara Menghubungkan Mendeley ke Word bisa dimulai dengan mengunduh terlebih dahulu aplikasi ini, simak step by stepnya dibawah ini.

  • Pertama, silahkan unduh aplikasi Mendeley di computer dengan menggunakan link www.mendeley.com/download-reference-manager/
  • Jangan lupa untuk memilih versi system operasi yang kalian pakai pada komputer/laptop, seperti windows, MacOS, ataupun Linux.
  • Instal aplikasi Mendeley sesuai perintah
  • Selanjutnya, kalian bisa membuka aplikasi Mendeley, dan pilih menu Tools, lalu pilih opsi Install MS Word Plugin
  • Nah, selanjutnya kalian bisa mencari Plugin Mendeley pada menu Reference untuk system operasi Windows, dan plugin bakal tampil terpisah untuk system operasi macOS.
  • Kalau Mendeley terpasa di Word, kalian bisa masuk ke menu reference atau drag n drop dokumen ke desktop aplikasi Mendeley.
  • Menariknya, dokumen yang sudah ditarik itu bakal terpasang diproses secara otomatis di aplikasi Mendeley
  • Berikutnya, kalian bisa menambahkan sitasi pada akhir kalimat dengan menempatkan kursor pada tempat sitasi itu akan ditulis, lalu pilih menu reference dan klik Insert Citation lalu pilih dokumen yang bakal dikutip.
  • Lalu untuk menambah Daftar Pustaka, kalian bisa memilih pada opsi Insert Bibliography, maka daftar Pustaka bakal tersusun otomatis sesuai dengan gaya tulisan yang sama dengan sitasinya.
  • Menariknya lagi, kalian juga bisa mengcustom gaya kutipannya sesuai dengan keinginan lho!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *