Cara mengatasi HP Bootloop

Cara Mengatasi HP Bootloop, Pasti Work!

Cara mengatasi HP Bootloop tentunya menjadi informasi yang sangat penting ketika ponsel kesayangan kalian mengalami mati-hidup secara terus menerus.

Ada beberapa penyebab HP mengalami Bootloop, seperti terinveksi virus, masalah instalasi hingga penggunaan ponsel yang nggak wajar, oleh karena itu buat kalian yang mengalami masalah serupa, pastikan kalian menyimak cara mengatasi HP Bootloop dibawah ini.

Jenis Bootloop

Permasalahan bootloop di smartphone android ternyata ada dua jeni, yang pertama ada light bootloop dimana smartphone bisa tiba-tiba mati dan tiba-tiba menyala kembali tanpa diketahui penyebabnya.

Kemudian ada hard bootloop, dimana ponsel android sudah mati total dan nggak bisa dioperasikan karena sudah over rebooting.

Cara Mengatasi Bootloop di Smartphone

Charging Smartphone

Pertama kalian bisa memulai dengan mengisi ulang daya baterai selama kurun waktu yang lama, dan kemudian cek kembali apakah bootloop masih terjadi, namun cara yang satu ini hanya untuk jenis light bootloop, karena hp masih bisa menyala.

Restart HP

Cara Mengatasi HP Bootloop

Berikutnya kalian bisa melakukan restart HP secara paksa menggunakan tombol ON-OFF, beberapa studi kasus yang menggunakan cara ini diklaim berhasil namun untuk jenis android yang belum menggunakan baterai tanam.

Diamkan smartphone selama kurang lebih 15 menit, dan silahkan nyalakan kembali.

Melepaskan Kartu SD

Cara Mengatasi HP Bootloop

Cara berikutnya yang bisa kalian lakukan untuk mengatasi HP Bootloop adalah dengan melepaskan kartu SD dari smartphone.

Setelah melepaskan kartu SD, kalian bisa merestart smartphone dan lihat hasilnya, apakah bootloop masih terjadi atau tidak.

Melepaskan Kartu SIM

Cara Mengatasi HP Bootloop

Mengatasi smartphone bootloop selanjutnya, kalian bisa melepaskan kartu SIM dari dari smartphone, namun sebelumnya kalian harus mematikan HP terlebih dahulu.

Setelah itu, silahkan nyalakan kembali ponsel dengan keadaan tanpa kartu SIM.

Menghapus Cache di Smartphone

Cara Mengatasi HP Bootloop

Cara ini juga bisa membantu kalian untuk mengatasi bootloop di HP, dengan mengahaus file cache atau sampah di ponsel.

Caranya dengan mematikan ponsel terlebih dahulu, lalu tekan tombol power, volume up, dan volume down bareng-bareng.

Selanjutnya kalian bisa memilih opsi wipe cache partition, memiliih opsinya bisa menggunakan tombol power.

Proses penghapusan cache sedang berjalan dan tunggu hingga selesai


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *