Baru Rilis Di Indonesia Mi 11 Lite !!! Ini Kelebihan dan Kekurangannya

Baru Rilis Di Indonesia Mi 11 Lite !!! Ini Kelebihan dan Kekurangannya

Hai Sobat Barrier Magazine !!! gimana nih kabarnya hari ini, semoga sehat dan baik-baik saja ya. Semoga hati dan fikiran masih tetap sejalan ya, hehe..

Okeyy kali ini kita akan membahas review semartphone terbaru mi 11 lite review.

Selain Mi 11 Pro dan Mi 11 Ultra, Xiaomi baru-baru ini merilis smartphone kelas menengah terbarunya di seri Mi 11, yakni Mi 11 Lite 5G. Pabrikan China itu mengiklankan model Lite sebagai smartphone 5G tertipis di dunia. Mi 11 Lite 5G ditenagai oleh Qualcomm Snapdragon 780G. Ada juga versi 4G dari Mi 11 Lite, yang hadir dengan Snapdragon 732G.

Okeyy langsung gas kita bahas kelebihan dan kekurangan dari smartphone ini !

1. Desain Super Tipis dan Ringan

Kenyamanan menggunakan smartphone tergantung dari bobot dan ketebalannya. Nah, yang menarik dari Xiaomi Mi 11 Lite adalah memiliki bodi super tipis dengan ketebalan cuma 6.99 mm. Sedangkan untuk bobotnya cuma seberat 157 gram.

Dengan bodi setipis itu maka Xiaomi Mi 11 Lite akan terasa sangat nyaman digenggaman. Apalagi smartphone ini memiliki ukuran layar yang cukup ideal. Dimana layarnya berukuran 6.55 inci dengan panel AMOLED yang jernih.

Apabila biasanya smartphone masa kini memiliki modul kamera belakang yang tebal, Xiaomi Mi 11 Lite justru memiliki modul kamera hampir rata. Modul kamera tersebut hanya menonjol 1.77 mm dari bagian bodi lainnya.

Salah satu kekurangan Xiaomi Mi 11 Lite adalah belum menggunakan sensor sidik jari didalam layar. Meskipun begitu, ponsel ini tetap memiliki fitur keamanan tersebut. Hanya saja posisinya berada dibagian samping.

2. Menggunakan Snapdragon 732G

Chipset yang digunakan Xiaomi Mi 11 Lite sama seperti Xiaomi Redmi Note 10 Pro, yakni chipset Qualcomm SM7150 Snapdragon 732G. Didalam chipset tersebut tersedia processor 8nm dengan clock speed Octa-core (2×2.3 GHz Kryo 470 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 470 Silver) serta didukung GPU Adreno 618.

Performa yang dihasilkan kami jamin sangat bagus. Anda bisa mengandalkan ponsel ini untuk bermain game dengan lancar ataupun multitasking banyak aplikasi. Namun untuk masalah performa tergantung kapasitas Ram yang anda pilih.

Xiaomi menyediakan tiga varian memori yang terdiri dari Ram 6GB/64GB, Ram 6GB/128GB dan Ram 8GB/128GB. Ketiganya dibanderol dengan harga cukup terjangkau dan semuanya sudah berjalan pada sistem operasi Android 11 dengan antarmuka MIUI 12.

3. Layar Dot AMOLED 6.55″

Secara keseluruhan kami sangat menyukai desain ponsel ini. Jarang ada smartphone yang memiliki bodi tipis dan ringan sebagus Xiaomi Mi 11 Lite. Apalagi ponsel ini memakai layar AMOLED yang tajam dan jernih dengan refresh rate mencapai 90 Hz

Layarnya dibentangkan seluas 6.55 inci dan mengusung desain Dot Display dengan kamera depan punch hole pada pojok kiri atas. Sedangkan untuk resolusinya sebesar Full HD 1080 x 2400 pixels dengan kerapatan 402 ppi serta dilindungi Gorilla Glass 5.

Layar menjadi salah satu kelebihan utama Xiaomi Mi 11 Lite. Meskipun harga Xiaomi Mi 11 Lite cukup terjangkau, namun layar ponsel ini memiliki kedalaman warna 10-bit (HDR10) dan sudah dilengkapi teknologi TrueColor untuk menghasilkan tampilan warna yang akurat.

4. Tahan Cipratan Air

Saat ini hampir semua smartphone terbaru Xiaomi sudah dilengkapi kemampuan tahan cipratan air (IP53). Hal yang sama juga dimiliki Xiaomi Mi 11 Lite. Dengan kelebihan tersebut maka membuat smartphone ini tidak mudah rusak ketika terkena cipratan air.

5. Belum Support 5G

Dengna harga 3 Jutaan seharusnya smartphone ini sudah dilengkapi teknologi 5G. Namun Xiaomi lebih memilih memasarkan versi 4G di Indonesia. Padahal sebenarnya Xiaomi memiliki versi 5G yang memiliki spesifikasi dan performa lebih baik.

Alasan kenapa Xiaomi lebih memilih versi 4G adalah agar bisa memasarkan smartphone ini dengan harga lebih terjangkau. Lagi pula jaringan 5G di Indonesia belum meratas dan masih dalam tahan percobaan di beberapa daerah tertentu.

Untuk konektivitas lainnya tergolong sangat lengkap. Salah satunya adalah memiliki fitur NFC. Lalu ada pula konektivitas pendukung berupa Bluetooth v5.1, Wi-Fi Dual Band, GPS (A-GPS, Glonass Galileo). Tak ketinggalan fitur Infrared port juga tersedia pada ponsel ini.

6. Support Fast Charging 33W

Kapasitas baterai yang tersedia memang lebih kecil dibanding Xiaomi Redmi Note 10 Pro yang memiliki baterai 5.020 mAh. Sedangkan ponsel ini hanya 4.250 mAh. Namun menurut kami kapasitas baterainya tergolong cukup besar untuk sebuah smartphone dengan keterbalan 6.75 mm.

Baterai tersebut tetap memiliki daya tahan sangat bagus karena bisa digunakan untuk menonton video hingga 16 jam dan mampu bertahan selama 101 jam ketika dipakai mendengarkan musik. Selain itu, tersedia pula teknologi Fast Charging 33W yang membuat proses pengisian baterai secepat kilat.

7. Kamera Utama 64 Megapixel

Xiaomi Mi 11 Lite menggunakan konfigurasi triple camera. Dimana kamera bagian belakang memiliki resolusi 64 Megapixel dengan aperture f/1.79 dan 6P Lens. Selain itu, tersedia pula kamera Ultra-Wide 8 Megapixel yang mampu menangkap foto dengan sudut pandang mencapai 119°.

Sedangkan kamera yang ketiga bertugas sebagai lensa macro dengan resolusi 5 Megapixel. Dengan perpaduan ketiga kamera tersebut maka Xiaomi Mi 11 Lite bisa diandalkan untuk mengambil foto dan video dalam berbagai kondisi. Hasil rekeman video yang dihasilkan juga sangat bagus karena sudah dilengkapi Gyro-EIS.

Smartphone ini bisa diandalkan untuk merekam video hingga resolusi 4K@30fps, 1080p@30/60/120fps. Selain itu, tersedia pula fitur pendukung seperti Dual Tone LED Flash, PDAF, HDR, dan masih banyak lagi fitur fotografi lainnya.

8. Kamera Depan 16 Megapixel

Selain kelebihan dan kekurangan Xiaomi Mi 11 Lite di atas, ponsel ini juga memiliki kelebihan pada kamera depan yang memiliki resolusi 16 Megapixel. Resolusinya sama dengan kamera depan milik Redmi Note 10 Pro. Hasil foto dan videonya juga tidak berbeda jauh sehingga bisa diandalkan untul selfie dan video call.

9. Harga Xiaomi Mi 11 Lite Cuma 3 Jutaan

Xiaomi Mi 11 Lite dipasarkan di Indonesia dengan tiga varian memori berbeda. Untuk yang termurah mengusu Ram 6GB yang dipadukan memori internal 64GB. Lalu di atasnya, ada varian Ram 6GB/128GB dan Ram 8GB/128GB. Ketiga varian tersebut sama-sama dijual dengan harga kurang dari 4 Juta Rupiah.

Untuk mengetahui secara pasti harganya, silahkan simak informasi yang kami dapatkan dari mi.com berikut ini.

  • Ram 6GB/64GB : Rp. 3.699.000
  • Ram 6GB/128GB : Rp. 3.799.000
  • Ram 8GB/128GB : Rp. 3.999.000

Harga smartphone ini tidak berbeda jauh dengan harga Xiaomi Redmi Note 10 Pro yang terlebih dahulu dipasarkan di Indonesia. Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan berbeda. Namun bagi yang mencari smartphone dengan desain stylish yang nyaman digengam dan teresan premium maka tidak ada salahnya memiliki Xiaomi Mi 11 Lite.

Spesifikasi Lengkap

Body

Panjang : 160.5 mm

Lebar : 75.7 mm

Ketebalan : 6.8 mm

Berat : 157 gram

Layar

Panel : AMOLED, 90Hz, HDR10

Ukuran : 6.55 inches

Resolusi : 1080 x 2400 pixels

Rasio : 20:9

Kerapatan : 402 ppi

Pelindung : Corning Gorilla Glass 5 & IP53, dust and splash protection

Software & Hardware

Sistem Operasi : Android 11

UI : MIUI 12

Chipset : Qualcomm SM7150 Snapdragon 732G

Processor : Octa-core (2×2.3 GHz Kryo 470 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 470 Silver)

GPU : Adreno 618

Ram : 6GB / 8GB

Memori Internal : 64GB  / 128GB

Memori Eksternal : MicroSD Up To 512GB

Kamera Belakang

Resolusi : 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/1.97″, 0.7µm, PDAF

8 MP, f/2.2, 119˚ (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm

5 MP, f/2.4, (macro), AF

Fitur : Dual-LED dual-tone flash, HDR, panorama

Video : 4K@30fps, 1080p@30/60/120fps; gyro-EIS

Kamera Depan

Resolusi : 16 MP, f/2.5, 25mm (wide), 1/3.06″ 1.0µm

Video : 1080p@30fps

Konektivitas

Sim Card : Dual SIM

Internet : HSPA, LTE

Wi-Fi : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot

Nirkabel : Bluetooth V5.1, Infrared, NFC

GPS : A-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO

Port USB : USB Type-C

Baterai

Kapasitas : Li-Po 4.250 mAh

Fitur : Fast Charging 33W

Sensor : Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *