8 Rekomendasi Drama Korea Keluarga, Bisa Ditonton Bareng Ortu !

Rekomendasi Drama Korea Keluarga K-Drama selalu kental dengan alur cerita menarik yang mampu membawa penonton masuk kedalamnya.

Nggak cuma soal cinta saja, Drama Korea yang bercerita tentang keluarga juga menarik untuk disaksikan bareng anggota keluarga bahkan orang tua sekalipun.

Didalamnya tersaji kisah-kisah yang inspiratif, lucu dan penuh haru. Pilihan rekomendasi Drama Korea tentang keluarga ada dibawah ini, yuk simak!

8 Rekomendasi Drama Korea Keluarga, Bisa Ditonton Bareng Ortu !

8. Was It Love?

Was It Love? Adalah salah satu drama korea tentang keluarga yang lucu dan bergenre komedi.

Pastikan kalian bakal ketawa terbahak-bahak saat melihat tingkah dan adegan para pemain didalam drama ini.

Film ini berkisah tentang Non Ae Jung yang diperankan oleh Song Ji Hyo, ia adalah seorang ibu tunggal yang mempunyai satu anak perempuan Bernama No Ha-Nee yang diperankan oleh Um Chae-Young.

Putrinya kemudian bertemu dengan empat orang laki-laki yang ia curigai salah satunya adalah ayahnya.

7. Dear My Friends

Rekomendasi drama korea yang bisa ditonton bareng keluarga berikutnya adalah berjudul Dear My Friends.

K-Drama ini berfokus pada kisah persahabatan para lansia yang sangat mengharukan, siapin tisu saat menonton ini!

Selain itu, Dear My Friends adalah drama korea yang berhasil meraih penghargaan Drama terbaik pada ajang Baeksang Award 2017.

Wah, kalian wajib banget nonton!

6. Reply 1988

Sesuai namanya, Drama Korea Reply 1988 ini berlatar pada tahun 80-an, dan menceriotakan tentang persahabatan antara laki-laki dan perempuan, Bernama Sung Duk Sun yang diperankan oleh Hyeri, dan Choi Taek yang diperankan oleh Park Bo Gum.

Mereka berdua sudah bersahabat dan kenal baik sejak kecil, mereka pun sering menghabiskan waktu bersama.

Hinga suatu hari, Choi Taek akhirnya memiliki perasaan cinta terhadap Duk Sun. Namun Choi dihadapkan dengan situasi sulit saat teman mereka Jung Pal yang diperankan oleh Ryu Jun Yeol juga memiliki perasaan yang sama dengan dirinya.

Walaupun terselip kisah cinta didalamnya, K-Drama ini tetap menekankan persahabatan dan sisi kekeluargaan yang sangat kental, jadi kalian bisa menontonnya bersama seluruh anggota keluarga terutama orang tua yang akan bernostalgia, karean Reply 1988 adalah kisah yang berlatar pada tahun 1980an.

5. Do Do Sol Sol La La Sol

Drama korea yang bisa kalian tonton bareng keluarga terutama orang tua berikutnya berjudul Do Do Sol Sol La La Sol.

Do Do Sol Sol La La Sol berkisah tentang seorang anak perempuan yang ditinggalkan oleh ayahnya yang meninggal secara tragis.

Tanpa uang sepeserpun, Goo La La yang diperankan oleh Go Ara memutuskan untuk pergi ke kota kecil dengan harapan agar bertemu dengan orang yang akan membantunya.

Ia pun bertemu dengan Woo Joon yang diperankan oleh Lee Jae Wook, yang membantunya untuk bangkit dari keterpurukan yang dialami.

Drama korea ini bakal memberikan kalian sebuah motivasi yang sangat keren, seperti sisi optimis, pantang menyerah, ceria dan berfikir positif untuk bangkit dari keterpurukan.

4. Angry Mom

Angry Mom adalah salah satu drama korea yang bisa kalian tonton baren orang tua, berkisah tentang ibu muda Bernama Gang-Ja yang diperankan oleh Kim Hee-Seon, ia tidak terima karena anak permpuannya Bernama Oh A-Ran yang diperankan oleh Ki Yoo-Jung, mendapat perundungan disekolahnya.

Akhiranya, Gang-Ja pun menyamar jadi murid baru, untuk melindungi putrinya dari kenakalan yang dilakukan oleh teman-teman putrinya.

3. My Unfamiliar Family

Melihat dari judulnya saja sudah ketahuan, jika ini adalah drama korea yang menceritakan tentang keluarga.

Mengisahkan tentang konflik yang dialami oleh sebuah keluarga, Drama Korea ini berhasil mencuri perhatian bagi hampir seluruh masyarakat khususnya di Korea Selatan.

Bahkan, pada bulan juni lalu serial ini punya rating yang tinggi lho!

2. Father Is Strange

Father Is Strange adalah Drama Korea yang dibintangi oleh Kim Young Chul dan Kim Hae Sook yang berperan sebagai seorang ibu dan ayah dari tiga putri dan satu putra.

Permasalahan mulai timbul saat Ahn Joong Hee yang diperankan oleh Lee Joon, muncul seketika dan berkata bahwa ia adalah anak dari Byun Han Soo yang diperankan oleh Kim Young Chul.

Ada beragam peristiwa yang terjadi pada Drama Korea Father Is Strange ini, mulai dari hal yang bikin tertawa, hingga hal yang mengharukan.

Bisa banget nih, ditonton bareng orang tua!

1. Hi, Bye Mama!

Hi, Bye Mama! Merupakan drama Korea keluarga dengan genre fantasi.

K-Drama ini berkisah tentang Cha Yu-Ri yang diperankan oleh Kim Tae-Hee, ia meninggal saat hamil dan arwahnya masih berada disekitar anak dan suaminya.

Keaadaan tersebut, membuat putrinya memiliki kemampuan untuk melihat arwah dan berujung petaka, Yuri pun merasa marah kepada sang dewa.

Suatu hari, Yu-Ri tiba-tiba hidup kembali, dan kini keberadaanya diketahui suaminya yang sudah punya istri baru.

Genre fantasi yang seru banget nih!


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *