Sepatu Gunung Terbaik

10 Rekomendasi Sepatu Gunung Terbaik, Tangguh dan Keren!

Sepatu gunung terbaik adalah salah satu peralatan yang sangat dibutuhkan untuk keperluan hiking dan kegiatan outdoor lainnya yang membutuhkan perlindungan ekstra terhadap kaki kalian.

Jika kalian berencana untuk mendaki gunung, persiapkan juga beberapa peralatan lain seperti tenda, pakaian yang tebal dan tak kalah penting adalah sepatu.

Ada beragam produk sepatu gunung terbaik yang dirancang khusus untuk kegiatan outdoor seperti hiking dan mendaki gunung untuk medan yang terjal hingga licin, jika kalian berencana ingin membelinya, silahkan simak rekomendasi hingga tips cara memilih sepatu gunung pada artikel ini.

Tips Memilih Sepatu Gunung yang Tepat

Memilih sepatu outdoor yang tepat sangat penting untuk menjaga kenyamanan dan kinerja kalian saat beraktivitas di alam terbuka. Berikut ini tiga tips untuk memilih sepatu outdoor yang sesuai dengan kebutuhan kalian.

Sesuaikan dengan Jenis Aktivitas Outdoor

Pertimbangkan jenis aktivitas outdoor yang akan kalian lakukan ketika memilih sepatu. Sepatu hiking, sepatu gunung, sepatu pendakian, sepatu lari trail, dan sepatu untuk bersepeda gunung memiliki desain dan fitur yang berbeda sesuai dengan tuntutan aktivitasnya.

Misalnya, jika kalian akan mendaki gunung, kalian memerlukan sepatu dengan dukungan pergelangan kaki yang kuat dan sol yang tahan aus. Jika kalian akan berlari di medan berbatu atau berakar, sepatu lari trail dengan sol berpola kasar dapat memberikan traksi yang lebih baik.

Pastikan Ukuran Sesuai dengan Kaki Kalian

Pastikan sepatu outdoor yang kalian pilih memiliki ukuran yang sesuai dengan kaki kalian. Kaki harus memiliki ruang yang cukup untuk bergerak tetapi juga tidak boleh terlalu longgar. Periksa juga apakah sepatu tersebut memiliki bantalan yang cukup untuk memberikan kenyamanan saat berjalan atau berlari dalam jarak jauh. Selain itu, pastikan sepatu memiliki sistem penyangga yang tepat untuk bentuk kaki kalian.

Kualitas dan Tahan Lama

Investasikan dalam sepatu yang memiliki kualitas yang baik dan tahan lama. Kualitas bahan, konstruksi, dan merek yang terkenal dapat memberikan jangka waktu penggunaan yang lebih lama. Pastikan sepatu tersebut tahan terhadap elemen seperti air, lumpur, dan batu. Sebuah sepatu yang tahan air atau memiliki perlindungan tambahan di ujungnya dapat membantu menjaga kaki kalian kering dan aman.

Rekomendasi Sepatu Gunung Terbaik

Jika kalian menginginkan produk sepatu gunung terbaik, maka simak rekomendasinya berikut ini.

1. Eiger Vipera Shoes

Sepatu Gunung Terbaik
Cek ketersediaan produk disini

Sepatu gunung terbaik pertama yang bisa kalian pertimbangkan datang dari merek outdoor lokal kebanggan Indonesia yaitu Eiger.

Kali ini mereka menghadirkan produk sepatu bernama Vipera yang dirancang khusus untuk kalian yang gemar mendaki gunung.

Sepatu hiking ini dibuat dengan kontruksi Flexeleton pad abagian atas yang merupakan kontruksi penguat tanpa jahitan yang akan mendukung gerakan kaki dengan dinamis.

Dilengkapi juga dengan insole yang terbuat dari bahan ortholite breathable yang tetap menjaga kualitas udara didalam sepatu, sehingga tetap nyaman dipakai saat cuaca terik.

Menariknya lagi, sepatu gunung buatan Eiger ini juga memliki fitur Vibram rollingait yang akan mengurangi ketegangan otot pergelangan kaki saat memulai hiking.

2. Eiger Pollock 2.0 Shoes

Sepatu Gunung Terbaik
Cek ketersediaan produk disini

Masih dari Eiger, sepatu gunung terbaik selanjutnya adalah seri Pollock 2.0 yang hadir dengan desain mid-cut sangat nyaman dipakai untuk kegiatan hiking.

Sepatu ini memiliki gusset construction yang fungsinya untuk air masuk saat berada ditempat yang basah, air yang masuk kedalam sepatu tentunya akan mengurangi kenyaman kalian saat mendaki gunung.

Selain itu, sepatu gunung ini juga memiliki dukungan ousole Vibram yang akan mencengkram secara lebih optimal, dan tambahan insole ortholine untuk memberikan kenyamanan kaki dan mengurangi kelembapan.

3. Sepatu Gunung Pria Arkansas Arei Outdoorgear

Sepatu Gunung Terbaik
Cek ketersediaan produk disini

Merek sepatu gunung terbaik selanjutnya datang dari Arei yang merupakan salah satu brand outdoor populer dikalangan pendaki dan pecinta outdoor.

Salah satu produknya adalah Arkansas shoes yang dibuat khusus untuk kegiatan hiking dan trekking hadir dengan desain mid cut yang akan memberikan kenyamanan dan perlindungan pada kaki saat melakukan kegiatan outdoor.

Pada bagian upper juga dirancang dengan teknologi semi waterproof untuk meminimalisir masuknya air secara langsung kebagian dalam sepatu.

Memiliki multi directional traction sole yang merupakan sol karet terbaik untuk perlindungan anti slip.

4. Sepatu Gunung Pria Arizona Arei Outdoorgear

Sepatu Gunung Terbaik
Cek ketersediaan produk disini

Masih dari merek Arei, kali ini mereka menghadirkan sepatu gunung dengan nama Arizona shoes yang dirancang khusus untuk kegiatan mendaki gunung dengan desain mid cut.

Bagian upper sepatu ini dirancang menggunakan material genuine leather waterproof tentunya sangat nyaman dipakai saat mendaki gunung dimusim hujan.

Ditambah lagi dengan grip system rubber sole yang akan menjaga kaki tetap stabil dan meminimalisir risiko slip pada sepatu.

5. Consina Ultra Peak Sepatu Boots Trail Run

Sepatu Gunung Terbaik
Cek ketersediaan produk disini

Menjadi salah satu merek perlengkapan outdoor yang populer, Consina juga memiliki produk sepatu gunung terbaik yang dirancang khusus untuk kegiatan hiking yang maksimal dan nyaman.

Sepatu ini hadir dengan warna full hitam, memiliki karakter yang ringan, lentur dan sangat nyaman untuk menjaga stabilitas kaki saat berjalan di area terjal karena menggunakan bahan rubber pada outsole jenis grip.

6. Lavio Sepatu Pria Boots High Premium Quality

Sepatu Gunung Terbaik
Cek ketersediaan produk disini

Jika kalian adalah seorang pendaki yang lebih mengutamakan fashion dan tampilan kalian saat mendaki gunung, maka sepatu yang bisa kalian pertimbangkan adalah dari merek Lavio Footwear ini.

Hadir dengan tiga pilihan warna, seperti hitam, coklat, dan cream, sepatu gunung ini tentu akan memberikan penampilan yang keren saat kalian mendaki gunung.

Ditambah lagi, pada bagian upper menggunakan bahan leather PU + Suede yang nyaman dikaki dan outsole menggunakan amterial Rubber yang memiliki grip, sehingga tetap aman dan nyaman saat dipakai dijalan yang licin.

7. Weidenmann Stinger 05 Sepatu Outdoor

Sepatu Gunung Terbaik
Cek ketersediaan produk disini

Selanjutnya ada Weidenmann yang menghadirkan sepatu outdoor dengan desain low cut yang lebih fleksible namun tetap nyaman digunakan mendaki.

Bagian outsole sepatu ini terbuat dari material rubber yang durable dan kuat, sehingga akan memberikan grip dan traction yang kuat untuk kalian yang menyukai kegiatan outdoor.

Pada bagian uppernya menggunakan material synthetic leather yang berpadu dengan bahan premium mesh tentu akan sangat nyaman dikenakan disegala cuaca.

Tersedia juga tiga varian warna yang bisa kalian pilih, seperti black-red, olive-black, dan dark brown.

8. Spotec Sepatu Hiking Windfinder Coklat

Sepatu Gunung Terbaik
Cek ketersediaan produk disini

Spotec juga tidak mau ketinggalan dengan mengeluarkan sepatu gunung terbaiknya yang hadir dengan desain futuristic berkombinasi dengan material terbaik yang didominasi dengan 4DSKIN TPR.

Pada bagian upper ini terlihat sangat solid dan memberikan tingkat kekuatan tertentu pada saat sepatu ini dipakai beraktivitas outdoor.

Ditambah dengan jahitan yang rapi pada bagian outsole, semakin menambah daya tahan saat kalian menggunakannya di track yang terjal.

9. Sepatu Lowa 6.0 GRS Mid-Boots Outdoor Shoes

Sepatu Gunung Terbaik
Cek ketersediaan produk disini

Jika kalian menginginkan sepatu outdoor yang terbuat dari kulit asli, maka pertimbangkan produk dari merek Lowa ini.

Sepatu gunung ini hadir dengan balutan material kulit sapi tahan air yang dilaminasi dengan gearskin, ditambah dengan kain waterproof pabrikan gearskin, tentu akan memberikan kenyamanan ekstra saat kalian mendaki gunung, terutama saat cuaca hujan.

Selain itu, pada bagian outsole juga dibuat dengan teknologi inject 3 lapisan TPU+Rubber+Eva yang membuat sepatu ini aman dari risiko slip.

Walaupun waterproof, sepatu hiking dari Lowa ini juga diklaim breathable sehingga tetap nyaman saat kondisi cuaca panas.

10. Decathlon Quechua Sepatu Gunung Waterproof

Sepatu Gunung Terbaik
Cek ketersediaan produk disini

Merek sepatu gunung yang tidak boleh kalian lewatkan selanjutnya adalah Decathlon yang merupakan salah satu brand sport terbaik dengan baragam produk berkualitas yang mereka punya.

Salah satu produk buatan mereka adalah sepatu outdoor ini yang hadir denganmaterial sol EVA dengan dua tingkat kekuatan dan dikalim lebih nyaman saat dijalur terjal, ditambah lagi dengan daya cengkeram yang kuat, tentu akan sangat aman dan memberikan pijakan yang baik.

Menariknya lagi, sepatu gunung terbaik buatan Decathlon ini juga didesain ramah lingkungan yang mampu mengurangi emis CO2 lho!


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *