Mengenal Reed Hastings, Bos Netflix yang Makin Tajir Dimasa Pandemi !

Mengenal Reed Hastings, Bos Netflix yang Makin Tajir Dimasa Pandemi !

Pasti banyak yang sering streaming film di Netflix kan ? atau malah hari-hari dimasa pandemi dihabiskan dengan mengurung diri di kamar, beli cemilan yang banyak sambil nontonin Netflix.

Selama pandemi Netflix memang sangat digemari sebagai platform streaming film favorite. Tapi dibalik kesuksesan Netflix, ada sosok laki-laki dengan kisah yang sangat menginspirasi loh !

Mari kita kulik lebih dalam !

Sesuai judul, namanya adalah Reed Hastings, dulu ia adalah pelanggan setia rental DVD di Blockbuster, sampai-sampai ia pernah didenda sebanyak US$40 karena telat mengembalikan DVD yang sudah ia pinjam.

Hastings pernah mendirikan sebuah perusahaan yang menjual perangkat debugging untuk para teknisi komputer pada tahun 1991 yang bernama Pure Software.

Seiring berjalannya waktu, progres perusahaan yang ia dirikan kian naik setiap tahunnya, hingga akhirnya salah satu perusahaan yang bernama Rational Software tertarik dan kemudian diakuisisi.

Akhirnya hastings meraup US$750 dari korporasi itu.

Mulai mendirikan Netflix

Nahh setelah itu baru ia mendirikan Netflix bersama temannya Marc Randolph di tahun 2017, konsep bisnisnya adalah menyewakan DVD dalam bentuk digital dan keanggotaan jadi pelanggan dengan masa waktu tenggang.

Strateginya dimulai sebagai layanan langganan DVD by mail, hal itu dilakukan agar biayanya murah dan dalam kurun waktu 3 tahun mereka mempunyai 600 ribu pelanggan loh !

Blockbuster tidak tertarik dengan saham Netflix !

Netflix juga pernah menawarkan sahamnya kepada Blockbuster salah satu perusahaan penyedia jasa rental video yang berjaya pada masa itu. Namun berakhir dengan penolakan.

Hingga akhirnya Blockbuster pun harus mengakui kekalahannya dari Netflix yang berhasil memiliki pelanggan hingga 4,5 Juta pada tahun 2005.

Ditahun 2007 Netflix mulai fokus untuk menyediakan jasa streaming dan merambah ke dunia produksi serial televisi sendiri hingga mampu menarik 16 juta pelanggan pada tahun 2007 silam.

Sampai akhirnya kenaikan jumlah pelanggan yang sangat drastis terjadi pada saat Pandemi, Netflix mampu menarik sebanyak 203 Juta pelanggan dan booming sampai saat ini. Woww !!


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *