Cara Mengirim Pesan WA Tanpa Simpan Nomor

Cara Kirim Pesan WA Tanpa Simpan Nomor!

Cara kirim pesan WA tanpa simpan nomor menjadi tips yang bisa kalian coba, terlebih jika kalian sudah memiliki banyak kontak, dan orang tersebut nggak begitu kalian kenal.

Selain itu, biasanya pengguna hanya perlu sekali mengirim pesan melalui WhatsApp, sehingga kalian perlu mengetahui cara mengirim pesan WA tanpa simpan nomor, biar nggak bikin memori penyimpanan kalian jadi penuh.

Ada beberapa langkah yang sudah kami rangkum, untuk bisa mengim pesan WA tanpa harus menyimpan nomor, silahkan simak dibawah ini.

Cara Kirim Pesan WA Tanpa Simpan Nomor!

Via Link Wa.Me

Cara Mengirim Pesan WA Tanpa Simpan Nomor

Cara mengirim pesan WA tanpa simpan nomor pertama yang bisa kalian lakukan adalah dengan menggunakan link.

Contohnya adalah, saat kalian menekan tombol di situs web pesan sekarang, dan saat kalian klik langsung mengarah ke WhatsApp. Nah, alurnya nanti seperti itu.

Kalian bisa mengetik link wa di note ataupun di browser dengan contoh seperti ini :

https://wa.me/(+628xxxxxxxxxx) kalau sudah, kalian bisa klik link tersebut, nantinya kalian bakal diarahkan langsung ke WhatsApp tanpa harus menyimpan nomornya.

Via Aplikasi

Cara Mengirim Pesan WA Tanpa Simpan Nomor

Langkah berikutnya adalah menggunakan aplikasi, kalau Langkah diatas terkesan membingungkan bagi kalian, menggunakan aplikasi adalah step paling mudah dan cepat.

Ada beberapa aplikasi yang bisa kalian gunakan, ringan dan tanpa iklan, seperti Click to Chat, Direct Message for WhatsApp dan Easy Message.

Fungsi aplikasi diatas adalah untuk mengirim pesan, tanpa harus menyimpan kontaknya di ponsel kalian.

Tekan, Blok dan Pilih Aplikasi

Cara Mengirim Pesan WA Tanpa Simpan Nomor

Langkah berikutnya bisa kalian coba adalah dengan mengetik nomor yang ingin kalian chat pada kolom pencarian browser, seperti Google.

Setelah nomor kalian ketik, silahkan blok nomor tersebut dan tahan, selanjutnya ada pilihan copy, paste, dan pilihan aplikasi.

Kalian bisa pilih aplikasi WhatsApp, nantinya kalian langsung diarahkan ke aplikasi WA, tanpa harus menyimpan nomor tersebut.

Tapi, sayangnya langkah yang satu ini hanya bisa dilakukan untuk pengguna ponsel dengan system operasi Android 9 Pie dan Q Android Stock!


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *