9 Fitur Tersembunyi iPhone yang Wajib Diketahui!

9 Fitur Tersembunyi iPhone yang Wajib Diketahui!

Ada beberapa fitur tersembunyi yang ada di iPhone, padahal ini merupakan salah satu ponsel tercanggih bukan ? tetapi ada fitur yang tidak banyak orang tau.

Seperti yang kita ketahui, iPhone adalah ponsel kebanggan dari Apple, yang setiap seri memiliki kelebihan dan fitur yang selalu ditingkatkan dari waktu ke waktu.

Tapi, ada beberapa fitur tersembunyi di iphone yang tidak banyak orang tahu lho!, Apa aja ? yuk simak!

9 fitur tersembunyi di iPhone yang patut untuk diketahui

Melansir dari Detikinet, ada deretan fitur tersembunyi yang bisa kalian coba di iPhone.

Merekam Video Zoom

Saat momen langka terjadi secara tiba-tiba, kamu dapat dengan cepat merekam video dengan melakukan zoom menggunakan tombol shutter.

Caranya adalah dengan menahan tombol shutter dan menarik ke atas, sehingga iPhone akan langsung merekam video sambil melakukan zoom sesuai dengan gerakan jari.

Keyboard Satu Tangan

Untuk memudahkan mengetik dengan satu tangan, iPhone menyediakan mode keyboard satu tangan. Cukup tekan tombol di sudut kiri bawah keyboard, dan pilih opsi keyboard satu tangan untuk sisi kiri atau kanan.

Mengetik Angka dengan Mudah

Untuk mengetik angka tanpa harus beralih mode, cukup tekan dan tahan tombol angka, lalu pilih angka yang diinginkan. Keyboard akan kembali ke mode default setelah jari dilepaskan.

Trackpad Virtual

Kamu dapat menampilkan trackpad virtual di layar iPhone dengan menahan tombol spasi pada keyboard. Ini sangat membantu saat membuat catatan di aplikasi Notes atau melakukan navigasi dalam teks.

Shake untuk Undo

Jika terjadi kesalahan pengetikan, cukup guncangkan iPhone untuk memunculkan opsi undo. Kamu juga dapat mengguncangnya lagi untuk melakukan redo.

Senter Otomatis

Dengan mengucapkan kata ‘Lumos’ ke Siri, senter iPhone akan menyala secara otomatis. Ucapkan ‘Nox’ untuk mematikannya.

Mengubah Logo Apple Menjadi Tombol

Pada iPhone 8 atau yang lebih baru, kamu dapat mengatur logo Apple di bagian belakang iPhone sebagai tombol. Caranya dapat diatur melalui pengaturan aksesibilitas dan menu back tap.

Subjek Foto Menjadi Sticker

Kamu bisa mengambil subjek dalam foto tanpa background untuk dijadikan sticker di aplikasi pesan atau dokumen. Cukup tahan lama pada subjek foto dan pilih opsi copy untuk menyimpannya.

Scan Dokumen

iPhone memiliki fitur pemindai dokumen yang mudah digunakan. Buka aplikasi Notes, pilih ikon kamera, dan pilih opsi Scan Document untuk memindai dokumen dengan cepat.

Dengan mengetahui dan menggunakan fitur-fitur tersembunyi ini, pengalaman penggunaan iPhone kamu akan semakin meningkat dan lebih produktif.