10 Rekomendasi Tools SEO YouTube Terbaik 2022!

10 Rekomendasi Tools SEO YouTube Terbaik 2022!

Tools SEO Youtube menjadi alat paling penting dalam melakukan optimasi pada video yang kalian buat.

Nah selain itu, kalian juga bisa mengetahui kata kunci apa yang sedang di cari oleh pengguna internet, khususnya YouTube. Dengan begitu kalian bisa mengaplikasikan kata kunci tersebut untuk video yang akan kalian buat.

Mengingat banyaknya konten video yang ada di YouTube, tentunya para konten creator akan berlomba-lomba menciptakan konten yang menarik dan berbeda dari lainnya, nah alat yang bisa kalian gunakan untuk riset keyword adalah Tools SEO YouTube yang akan kita bahas kali ini.

Berikut ini adalah 10 Rekomendasi Tools SEO YouTube Terbaik 2022 yang bisa kalian gunakan

9. Rank Tracker

Buat ngedapetin keyword yang tepat untuk channel Youtube kalian, bisa mencoba untuk menggunakan tools SEO YouTube Rank Tracker ini.

SEO tools ini bakal ngasih rekomendasi keyword yang tepat buat para penggunanya. Selain itu, kalian juga bisa menggunakan tools ini untuk riset dan mengetahui seberapa kuat persaingan pada keyword yang ingin kalian buat.

8. Rival IQ

Mengidentifikasi competitor adalah salah satu cara yang tepat untuk menjadikan konten kalian menjadi posisi pertama dalam pencarian di YouTube maupun Google.

Kalian bisa mencoba untuk menggunakan tools SEO YouTube seperti Rival IQ dalam melakukan riset kata kunci yang ingin kalian buat untuk konten kalian.

Selain itu, kalian juga bisa mengetahui profil dari competitor melalui tools ini, nantinya Rival IQ bakal nunjukin kekalian mulai dari pertumbuhan competitor, tag yang digunakan, dan informasi lain terkait competitor kalian.

Dengan begitu, kalian bisa meraih informasi dan menerapkannya kedalam channel YouTube kalian.

7. Youtube Analytics

Tools SEO YouTube ini fungsinya hampir sama dengan Google Analytics yang akan menyajikan beragam informasi, mulai dari jangkauan konten, menunjukan video mana yang disukai oleh penonton kalian, dan beragam informasi lainnya.

Tools ini sangat penting buat kalian untuk mengetahui konten mana yang disukai oleh penonton dan konten mana yang tidak.

6. Google Ads Keyword Planner

Tools SEO YouTube dari Google ini bisa kalian nikmati secara gratis, setelah kalian menemukan ide konten yang ingin dibuat, selanjutnya adalah melakukan riset keyword dan mencari kata kunci yang berpotensi baik untuk video kalian.

5. RapidTags

Tag adalah salah satu faktor penting agar video kalian meraih peringkat teratas pada pencarian YouTube.

Nah, maka dari itu, kalian perlu memasukkan tag yang relevan dan sesuai dengan konten yang kalian buat.

Tools ini akan memberikan banyak rekomendasi tag yang berkaitan dengan konten video kalian.

Namun, perlu kalian ingat bahwa tools ini tidak tersedia secara gratis.

4. Morning Fame

Tools SEO YouTube yang satu ini berfokus untuk membantu kalian dalam melakukan riset kata kunci dan melakukan Analisa.

Kalian bisa menempelkan link video inspirasi konten, selanjutnya tools ini bakal memberikan list ide kata kunci dari video yang berkaitan dengan link yang kalian tempelkan tadi.

Nah, selanjutnya kalian bakal direkomendasikan keyword mana yang bakal menunjang dalam optimasi video kalian.

3. Google Trends

Kalian para konten kreator pasti sudah pernah menggunakan tools ini, yups, Google Trends disediakan buat kalian untuk mengetahui peristiwa apa yang sedang trending di media sosial saat ini.

Nah, setelah kalian mengetahui topik apa yang lagi trending, selanjutnya kalian bisa mengemasnya menjadi sebuah konten di channel YouTube.

Selain itu, Google Trends juga bakal menampilkan keyword apa yang lagi banyak dicari oleh para pengguna Internet, selanjutnya bisa kalian aplikasikan didalam kata kunci video yang dibuat.

2. VidIQ

Tools ini berguna untuk menaikan peringkat video pada pencarian YouTube hingga mempelajari tentang hal apa yang harus diperlukan untuk mengoptimalkan video tersebut.

Melalui tool ini, kalian bakal bisa mengetahui rangkuman analitic dari video yang dibuat, seperti keterlibatan audiens, jumlah penonton per jam, durasi tonton dan informasi lainnya.

1. TubeBuddy

TubeBuddy bisa kalian gunakan untuk melakukan riset SEO Video dan mengetahui metadata hingga penelitian yang perlu kalian lakukan.

Beragam fitur yang bisa kalian dapatkan didalam tools ini, seperti tools suggested tag, tag explorer dll.

Kalian bisa mendapatkan tools ini dengan berlangganan untuk mendapatkan fitur-fitur yang premium.

Tips memaksimalkan SEO YouTube yang perlu kalian ketahui

1. Riset Keyword

Agar video kalian mudah untuk ditemukan, maka harus berisikan keyword yang banyak dicari oleh pengguna YouTube dan relevan dengan konten yang kalian buat.

Itulah sebab, kalian harus melakukan riset keyword sebelum membuat sebuah video, nah untuk menemukan keyword yang tepat, salah satu caranya adalah menggunakan tools SEO YouTube yang sudah kami rekomendasikan diatas.

2. Buat Judul dan Thumbnail yang Menarik

Perilaku paling mendasar yang dilakukan oleh penonton di YouTube adalah membaca judul video dan melihat thumnail, jadi pastikan judul dan thumbnail video kalian menarik ya!

Akan sangat sia-sia, bila kalian sudah membuat video yang sangat menarik untuk ditonton, namun judul dan thumnailnya kurang menarik, hal itu mengakibatkan calon penonton tidak akan melirik video yang kalian buat.

3. Letakkan Keyword pada Deskripsi Video

Selain dua cara diatas, Langkah selanjutnya yang bisa kalian lakukan adalah memberikan keyword atau kata kunci pada deskripsi.

Hal itu sangat berpengaruh, jika YouTube mendeteksi keyword didalam deskripsi video kalian, besar kemungkinan konten kalian akan menjadi peringkat teratas pada pencarian YouTube.

4. Pasang Tag dan Kategori

Cara lain untuk memaksimalkan SEO YouTube adalah memasang tag dan kategori pada video kalian.

Dengan begitu, video kalian bisa semakin relevan dengan hasil pencarian para calon penonton, namun perlu diingat, kalian harus memasukkan tag dan kategori yang relevan dengan video.

5. Buat Video yang Menarik

Nah, cara yang satu ini tentunya memang wajib dilakukan oleh setiap konten kreator, karena hal itu berpengaruh pada durasi waktu tonton pada video yang kalian buat.

Semakin menarik video yang kalian buat, tentunya penonton akan betah berlama-lama menonton konten kalian hingga selesai, bahkan di ulang-ulang.

Nah, dengan begitu, YouTube akan mendeteksi video kalian yang menarik tersebut, dan merekomendasikannya pada peringkat teratas pencarian YouTube.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *