Rekomendasi Obat Sariawan Paling Ampuh

Rekomendasi Obat Sariawan Paling Ampuh

Sariawan bisa muncul di bagian mana pun di dalam mulut, mulai dari lidah, bibir, pipi bagian dalam, hingga gusi. Sariawan bisa berbentuk oval atau bulat, berwarna putih atau kuning dengan tepian berwarna merah, dan memiliki ukuran serta jumlah yang bervariasi. Sariawan biasanya dapat pulih dengan sendirinya dalam waktu 1–2 minggu.

Penyebab Sariawan

Sariawan dapat disebabkan oleh salah satu atau kombinasi dari beberapa kondisi berikut:

  • Cedera, seperti karena tergigit atau kesalahan dalam menyikat gigi
  • Infeksi jamur, virus, atau bakteri di mulut atau di bagian tubuh lain
  • Penyakit autoimun, seperti lupus
  • Kondisi tertentu, seperti perubahan hormon, kekurangan nutrisi, stres, merokok, dan faktor genetik
  • Sariawan juga bisa lebih sering terjadi pada ibu hamil karena perubahan hormon selama kehamilan.

Terkadang, sariawan bisa jadi menandakan adanya tumor atau kanker di mulut dan lidah. Kondisi ini patut dicurigai jika sariawan yang muncul tak kunjung sembuh.

1. Enkasari Obat Kumur

Enkasari adalah salah satu obat sariawan terampuh yang bisa kamu pertimbangkan sebagai stok obat-obatan di rumah. Enkasari juga merupakan obat kumur yang mengandung bahan-bahan alami untuk membantu kamu dalam mengatasi sariawan sekaligus bau mulut.

Selain obat kumur, Enkasari juga didesain khusus sebagai obat telan yang termasuk ke dalam golongan obat bebas. Obat kumur ini mengandung sari daun saga, sari akar kayu manis, sari daun sirih dan mentholum.

Ekstrak daun saga serta daun sirihnya berfungsi sebagai antiseptik yang dapat membunuh bakteri, sari akar kayu manis dapat menyamarkan bau mulut, dan mentholum akan memberi efek dingin yang menyegarkan pada mulut kamu.

Kombinasi dari bahan-bahan herbal dan alami itulah yang dipercaya berkhasiat untuk membantu mengatasi sariawan, bau mulut, serta gangguan yang terjadi pada rongga mulut lainnya. Enkasari menjadi salah satu obat sariawan paling ampuh di apotik yang dijual dengan harga relatif murah dan dapat digunakan oleh berbagai kalangan usia, mulai dari anak-anak, orang dewasa, termasuk ibu hamil.

2. Aloclair Plus Gel

Sariawan bisa dialami oleh siapa saja, tidak hanya dewasa tapi juga anak-anak. Rasa perih saat sariawan tentu sangat menyiksa bagi anak-anak. Namun jangan khawatir, dengan memilih obat sariawan untuk anak yang tepat, maka sariawan si kecil bisa segera sembuh.

Alocair Plus Gel adalah salah satu alternatif obat sariawan yang tepat karena cocok untuk anak-anak dan bayi. Obat sariawan ini memiliki kandungan utama lidah buaya serta mampu memberikan efek soothing pada sariawan. Kamu juga tidak perlu khawatir, karena obat ini aman saat tertelan. Rasanya pun manis, sehingga disukai oleh anak-anak.

Selain mengandung lidah buaya, obat ini juga diperkaya dengan ekstrak kayu manis yang dapat menyembuhkan jaringan luka. Kamu bisa memberikan obat sariawan ini pada si kecil sampai sariawannya sembuh. Tidak hanya itu, obat ini juga tidak perih dan bebas alkohol, lho! Sayangnya, obat ini dibanderol dengan harga yang agak pricey dengan isi sedikit, yaitu 8 ml saja.

3. Cooling 5 Cool Mint

Kebanyakan dari obat sariawan umumnya memiliki bentuk gel yang dioles ataupun bentuk liquid (cair) yang digunakan dengan berkumur. Nah, kalau kamu menginginkan obat yang lebih praktis dan tidak ribet, kamu bisa mencoba produk yang satu ini. Yup, Cooling 5 Cool Mint hadir dalam bentuk spray yang sangat mudah digunakan.

Cooing 5 Mint adalah salah satu obat sariawan yang dapat bekerja langsung tepat pada sasaran, karena kamu hanya perlu menyemprotkannya ke bagian mulut yang terkena sariawan. Obat antiseptik mulut yang diproduksi oleh Novell Pharmaceutical Lab ini juga hadir dalam tiga varian rasa, yakni Cherry, Coolmint, dan Cappuccino.

Cooling 5 Mint mengandung phenol-christal sebanyak 1,4% yang juga merupakan antiseptic. Kandungan tersebut berfungsi untuk membantu meredakan sariawan, sakit tenggorokan, membasmi bakteri pemicu sakit tenggorokan, bau tidak sedap pada mulut, iritasi ringan pada mulut dan tenggorokan, serta bibir.

Sementara, untuk pemakaiannya, kamu cukup menyemprotkan obat ini sebanyak 2-3 kali (dapat diulang setiap 3 jam hingga gejalanya reda).

4. Cheng Sie Lung Hau Fung San

Semua orang, mulai dari balita, anak-anak, orang dewasa, hingga lansia pasti pernah mengalami yang namanya sariawan. Penyebab sariawan pun berbeda-beda, salah satunya adalah adanya virus, infeksi jamur, atau bakteri di mulut. Untuk mengatasinya, kamu tidak perlu khawatir. karena Cheng Sie Lung Hau Fung San adalah salah satu yang direkomendasikan.

Obat sariawan yang satu ini adalah obat sariawan yang diracik berdasarkan ilmu pengobatan China. Memiliki bentuk serbuk, obat ini sangat mudah digunakan karena hanya perlu ditaburkan pada bagian mulut yang sakit (sariawan) atau tenggorokan. Kamu bisa melakukan cara ini sebanyak 2-3 kali setiap jam.

Klaim dari obat ini pun cukup dipertimbangkan, karena mampu berbagai gangguan pada mulut, mulai dari tenggorokan gatal, sariawan, gusi bengkak, hingga panas dalam. Selain itu, harganya pun relatif sangat murah, sehingga bisa diandalkan sebagai salah satu obat sariawan di rumah.

5. GOM Obat Sariawan

Sariawan memang kerap kali menimbulkan rasa perih dan tidak nyaman. Apalagi jika mengalaminya di lidah. Oleh karena itu, kamu perlu mengobatinya dengan obat yang tepat. Nah, salah satu obat sariawan di lidah yang bisa kamu gunakan adalah GOM.

Obat ini terbilang sangat ampuh dalam mengobati sariawan serta menghilangkan rasa perihnya. Di dalamnya, terdapat kandungan borax glycerin yang mampu menjadi disinfektan pada mulut, menghilangkan rasa perih, serta membunuh bakteri pemicu timbulnya sariawan.

GOM juga termasuk sebagai obat antiseptik oles yang dapat membantu mengatasi penyakit gusi ringan, bau mulut, eksim, luka borok, serta jamur di kaki. Borax yang biasa kita kenal adalah pengawet, tapi tidak demikian dengan GOM ini. Obat ini aman digunakan dan dapat digunakan oleh anak-anak dan orang dewasa.

Cara pemakaiannya pun sangat mudah, yaitu dengan mengoleskan obat ini pada bagian mulut yang terkena sariawan. Akan tetapi, pastikan obat ini tidak tertelan ya. Dengan harga yang sangat terjangkau, obat ini cukup direkomendasikan sebagai salah satu obat yang perlu kamu siapkan di rumahmu.

6. Kenalog In Orabase

Sedang mencari obat sariawan yang praktis dan mudah digunakan? Kamu bisa coba Kenalog In Orabase. Hadir dalam bentuk salep, Kenalog In Orabase adalah obat sariawan yang dapat membantu mengatasi masalah kesehatan mulut dengan cara meredakan inflamasi pada luka.

Kanalog juga merupakan obat yang dikhususkan untuk mengobati peradangan karena osteorarthritis serta rheumatoid arthritis. Obat ini juga berkhasiat untuk mengatasi peradangan yang diakibatkan oleh eksim, alergi, dan psoriasis.

Di dalam obat ini terdapat kandungan Triamcinolone Acetonine, dimana Triamcinolone bekerja untuk melawan peradangan serta berbagai kondisi tubuh lainnya. Selain dapat mengatasi sariawan pada orang dewasa, obat sariawan salep ini juga bisa digunakan pada anak-anak, lho!

Khasiatnya juga tidak hanya sebatas sebagai obat salep untuk sariawan saja, tapi juga bisa mengatasi alergi lebih cepat, dengan cara mengkombinasikan obat ini dengan obat lainnya. Cara pakainya pun sangat mudah, tinggal oles salep secukupnya ke permukaan mulut yang terindikasi sariawan atau luka secara rutin untuk mendapatkan hasil maksimal.

7. Efisol Lozenges Tablet

Apakah kamu sedang mencari obat sariawan akut yang pas dengan harga relatif murah? Efisol Lozenges mungkin bisa jadi solusi buat kamu. Sebab, produk ini diperkaya dengan kandungan dequalinium klorida serta asam askorbat atau yang lebih dikenal dengan vitamin C.

Efisol Lozenges adalah obat sariawan di gusi yang terbilang cukup ampuh untuk mengatasi peradangan. Berbeda dengan obat sariawan pada umumnya, produk ini hadir dalam bentuk tablet, sehingga mudah untuk dikonsumsi, yaitu dengan cara dihisap saja.

Disarankan juga untuk mengonsumsi tablet tersebut sampai habis di dalam mulut (dihisap seperti permen, jangan dikunyah). Selain dapat mengatasi sariawan akut, obat ini juga dapat membantu meredakan infeksi serta perlukaan (lesi) di lapisan mukosa mulut, gusi, lidah, tenggorokan, dan amandel.

Diproduksi oleh PT. Novell Pharmaceutical Laboratories, obat ini tergolong ke dalam jenis obat bebas. Jika kamu ingin mendapatkan hasil maksimal dengan penggunaan obat ini, pastikan untuk mengonsumsinya setiap 3 jam sekali. Jika peradangan sudah mereda, ulangi sebanyak 4 hingga 5 jam sekali, ya!

8. Medijel Gel

Memiliki kegunaan untuk mengatasi keluhan pada mulut, Medijel Gel, obat sariawan dewasa ini diklaim ampuh untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan pada mulut, seperti iritasi kawat gigi, nyeri pada gusi, termasuk sariawan.

Obat asli buatan Inggris ini mengandung dua bahan aktif, yaitu Lidocaine Hydrochloride dan Aminoacridine Hydrochloride. Kandungan Lidocaine hydrochloride ini tergolong dalam kelompok obat yang dikenal sebagai anestesi lokal, dimana bahan ini bekerja dengan cara memblokir sementara jalur sinyal nyeri di sepanjang saraf. Lidocaine ini akan memicu mati rasa serta mengurangi rasa sakit di area luka yang dioleskan.

Sementara, Aminoacridine Hydrochloride adalah antiseptik ringan untuk membunuh bakteri pemicu kerusakan pada mulut. Cara pemakaian obat ini juga sangat mudah. Sebagai obat oles sariawan, Medijel Gel dapat dioleskan langsung pada luka dengan jari maupun cotton bud. Ulangi pemakaian gel setelah 20 menit.

Satu hal yang perlu diperhatikan, obat ini tergolong cukup keras, sehingga tidak disarankan pemakaiannya untuk anak-anak maupun ibu hamil.

9. Osari Obat Sariawan

Jika kamu menginginkan obat sariawan herbal yang terbuat dari bahan-bahan aman, maka Osari Obat Sariawan adalah pilihan yang tepat. Obat sariawan di bibir ini terbuat dari bahan-bahan alami, seperti propolis, madu, serta ekstrak daun abrus prekotorius yang terkenal ampuh dalam memerangi bakteri dan virus pemicu luka dan sariawan.

Osari Obat Sariawan memang dikenal sebaga herbal alami yang didesain khusus untuk mengatasi sariawan serta panas dalam. Obat ini hadir dalam bentuk cair (liquid) yang dapat kamu teteskan langsung pada titik luka atau sariawan.

Cara pemakaiannya pun sangat mudah, cukup dengan meneteskan sekitar 1 hingga 2 tetes setiap 2 jam dan gunakan sampai luka atau sariawan benar-benar sembuh. Selain pemakaiannya yang mudah, obat ini juga tergolong praktis untuk dibawa bepergian karena hadir dalam kemasan kecil berukuran 10 ml.

10. Tantum Verde Oral Rinse

Punya masalah dengan mulut dan tenggorokan? Atasi dengan Tantum Verde! Tantum Verde Oral Rinse adalah obat kumur yang berfungsi untuk membantu menyembuhkan rasa sakit pada mulut dan tenggorokan, seperti tonsilitis, sakit tenggorokan, post ekstraksi gigi dan kelainan periodontal.

Diproduksi oleh Soho Industri Pharmasi, obat ini tersedia juga dalam bentuk tablet hisap serta obat kumur. Kandungan yang terdapat di dalam Tantum Verde adalah Benzydamine yang berfungsi sebagai antiseptik untuk menghilangkan kuman bakteri di dalam mulut yang memicu bau mulut serta radang tenggorokan.

Selain itu, obat ini juga dapat digunakan untuk mengatasi masalah pada mulut lainnya, seperti sariawan serta bibir pecah-pecah. Termasuk ke dalam golongan obat bebas terbatas, produk ini sangat mudah digunakan, yaitu dengan cara berkumur 15 ml cairan selama 1 menit dan lakukan sebanyak 2 hingga 3 kali sehari untuk hasil maksimal.

Pemakaian obat ini juga bisa dilakukan setelah pasca pencabutan gigi, pembersihan karang gigi, dan operasi dalam rongga mulut.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *