8 Rekomendasi Buku Paling Best Seller 2022

8 Rekomendasi Buku Paling Best Seller 2022

Salah satu alat belajar yang dari dulu menjadi sumber pengetahuan adalah buku. Demgan membaca buku, kita akan memperoleh beragam informasi tentang hal-hal baru yang sebelumnya belum kita ketahui.

Banyaknya buku yang beredar di pasaran, membuat kalian bingung memilih buku mana yang cocok dan paling menarik untuk dibaca. Nah berikut ini kami sudah menyiapkan 8 rekomendasi buku best seller dan paling diminati tahun 2022

Fire and Fury: Inside the trump White House by Michael Wolff

Bercerita tentang kehidupan dibelakang layar presiden Amerika yang kontroversional, Donald Trump selama sembilan bulan pertama kepemimpinannya di AS.

Berceritakan bagaimana detail tentang kekacauan yang terjadi di Oval Office mulai dari strategi yang di fikirkan oleh staff, sampai ke dugaan penyadapan oleh mantan presiden Obama.

Norwegian Wood by Haruki Murakami

Bercerita tentang kehitupan Toru Watanabe dalam perubahan budaya Jepang pada tahun 1969, kehampaan dan kesendirian dengan berbagai konflik, mulai dari cinta, kematian, kelainan seksual, depresi, hingga psikologi.

Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI)

Bercerita tentang kisah flash fiction dari tokoh utama bernama Awan. Ia adalah perempuan yang takut akan lupa rasanya menjadi muda.

Di dalam buku ini ia menulis surat untuk masa depan, untuk pengingat dia dan anaknya.

The Naked Traveler 8 – Trinity

Bercerita tentang catatan pribadi saat berwisata ke tempat-tempat indah namun jarang dijamah oleh banyak orang. Didalam buku ini kalian akan mendapatkan banyak tips dan trik saat berwisata ke negeri orang dan kalian juga akan semakin mencitai kakayaan alam negeri sendiri.

Komet Minor

Ini adalah satu novel terbaru dari Tere Liye yang menjadi seri terakhir dari seri Bumi. Ada cerita dalam buku ini tentang pertarungan melawan si Tanpa Mahkota yang akan berakhir. Novel ini juga merupakan tentang persahabatan sejati yang penuh pengorbanan, ambisi dan memaafkan.

The 5 Level of Leadership by John C. Maxwell

Jika kalian mencari buku-buku tentang kepemimpinan, Buku yang ditulis oleh John C. Maxwell adalah yang paling tepat, karena ia merupakan penulis, pembicara dan pastor dari Amerika yang fokus pada penulisan buku yang bertema kepemimpinan.

Buku yang paling best seller adalah, The 5 Leverl of Leadership yang mengkategorikan pemimpin kedalam Position-People, Permission-People, Production-People, People Development-People dan Pinnacle-People yang bisa membantu kalian agar mengerti bagaimana menjadi seorang pemimpin yang baik.

Crushing It!: How Great Entrepreneurs Bulid Their Business and Influence-and How You Can, Too by Gary Vaynerchuk

Buku ini berisikan tentang banyak inspirasi dan pengajaran mengenai bagaiman mengembangkan bisnis dan personal brands.

Penulis dalam buku ini memberikan perspektif unik dan berbeda mengenai perubahan yang terjadi di dunia bisnis serta tips untuk bertahan dan menghadapi situasi yang sulit, didalam buku ini juga akan diceritakan kisah-kisah inspiratif dari tokoh-tokoh pebisnis yang sudah sukses.

Buya Hamka Berbicara Tentang Perempuan

Bercerita tentang bagaimana perempuan sangat dimuliakan dalam ajaran Islam, didalam buku ini juga didasari dengan dalil Al-Qur’an dan Al-Hadist yang kuat.

Bahkan dalam buku ini juga bercerita tentang sejarah hidup Rasulullah yang menjadi suri teladan sempurna bagi umat Islam yang memuliakan ibu yang telah melahirkan. Kalian juga akan di ingatkan untuk terus belajar dan menggali Islam dari dasar dan sumber yang asli agar dapat memahami dengan benar dan tidak menggunakan dasar fikiran personal.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *