10 Rekomendasi Film Jefri Nichol Paling Keren !

10 Rekomendasi Film Jefri Nichol Paling Keren !

Ada beberapa film yang dibintangi oleh Jefri Nichol, dengan parasnya yang tampan, tentunya film yang dibintanginya punya nuansa tersendiri pagi para penggemar.

Jefri Nichol adalah salah satu aktor muda berbakat yang namanya cukup melambung di dunia hiburan Tanah Air. Sebelum terjun kedunia akting, ia pun sempat merambah dunia modeling.

Nah tanpa basa-basi, berikut ini adalah 10 Rekomendasi Film dibintangi oleh Jefri Nichol yang Paling Populer !

DreadOut

Judul film selanjutnya adalah DreadOut yang di rilis pada tahun 2019.

Menceritakan sekelompok anak SMA yang ingin terkenal melalui konten horor lewat media sosial. Awal mula mereka mengunjungi apartemen angker untuk melakukan uji nyali dan merekam keadaan tersebut.

Lalu setelah itu, mereka tiba di sebuah ruangan yang paling seram dan angker dan terdapat garis polisi. Mereka pun menemukan sebuah kertas dengan tulisan kuno.

Salah satu dari mereka isa membacanya, yang ternyata isi dari tulisan tersebut adalah mantra menuju neraka.

Dear Nathan: Hello Salma

Selanjutnya, Jefri Nichol juga membintangi film tentang percintaan berjudul Dear Nathan: Hello Salma.

Film ini berkisah tentang kisah cinta Nathan dan Salma, mereka berdua harus mengakhiri hubungan setelah Nathan pindah sekolah.

Bukan hanya itu, keadaan juga semakin memburuk setelah ayah Salma ternyata tidak menyukai Nathan dan justru menjodohkan Salma dengan lelaki lain.

Hit & Run

Film yang dibintangi Jefri Nichol ini bergenre komedi laga, dan dibintangi oleh deretan artis lainnya seperti Joe Taslim, Tatjana Saphira, Yayan Ruhian, Chandra Liow dan Nadya Arina.

Hit & Run berkisah tentang seorang Polisi terkenal yang punya acara Reality Show guna untuk menangkap penjahat, Polisi tersebut Bernama Tegar.

Pada waktu tertentu, Tega mendapatkan tugas untuk menangkap gembong narkoba yang kabur. Namun kali ini ia tidak menjalankan misinya sendirian, ia terpaksa harus bekerja sama dengan seorang penipu Bernama Lio. Di tengah perjalanan misinya, ia juga bertemu dengan Meisa dan Jefri.

Kemudian mereka membentuk tim khusus untuk menangkap target.

One Fine Day

Film One Fine Day ini dirilis pada tahun 2017, ini merupakan film romantis yang dibintangi oleh Michelle Ziudith, Jefri Nichol, Maxime Bouttier, Ibnu Jamil, Dimaz Andrean, Amanda Rawles, dan Surya Saputra, yang mengambil latar di Barcelona, Spanyol.

Kisah cinta bermula saat keduanya bertemu di Barcelona. Mahesa yang sebelumnya dikenal sebagai pemain hati Wanita, namun pertemuannya dengan Alana justru membuatnya jatuh hati.

Namun ternyata, Alana sudah memiliki kekasih bernama Danu yang juga berada di Barcelona. Suatu hari, Danu memergoki Mahesa dan Alana yang semakin dekat dan saling jatu cinta.

A: Aku, Benci & Cinta

Rekomendasi film yang dibintangi Jefri Nichol selanjutnya adalah A: Aku, Benci & Cinta, film ini digarap dari novel ternama yang dikarang oleh Wulan Fadi.

Film ini mengisahkan seorang playboy Bernama Alvaro yang gemar gonta-ganti pasangan. Disisi lain Alvaro juga dikenal sebagai siswa yang cukup berperstasi, bahkan ia juga menjabat sebagai ketua OSIS di sekolahnya.

Jailangkun

Jailangkung adalah film horor yang dibintangi oleh Jefri Nichol. Didalam film ini, Jefri Nichol beradu akting dengan Amanda Rawles.

Mengisahkan tentang 3 orang cewek Bernama Bella, Angel, dan Tasya yang tengah menyelidiki kasus tentang ayahnya yang ditemukan di sebuah villa kosong di pulau Alamkramat dengan kondisi tidak sadarkan diri.

Merasa ada sesuatu yang janggal, mereka pun datang ke pulau tersebut untuk menyelediki kasus sang ayah, mereka pun dibantu oleh Rama yang diperankan oleh Jefri Nichol.

Dear Nathan

Film berikutnya yang diperankan oleh Jefri Nichol adalah Dear Nathan yang diangkat dari novel Best Seller karangan Erisca Febriani.

Didalam film ini, Jefri Nichol beradu akting dengan Amanda Rawless. Mengisahkan tentang seorang anak laki-laki Bernama Nathan yang dikenal nakal disekolah.

Pada suatu hari, ia bertemu dengan anak baru disekolahnya Bernama Salma. Ia pun sempat tidak digubris oleh Salma karena reputasinya yang jelek di sekolahnya.

Namun lama kelamaan, Nathan pun berhasil meluluhkan hati Salma.

Something in Between

Film berikutnya yang dibintangi Jefri Nichol adalah Something in Between.

Film ini menceritakan tentang seorang pemuda Bernama Abimayu yang tinggal di London. Saat tertidur, ia memimpikan tentang sepasang remaja yang menjalin cinta Bernama Gema dan Maya.

Gema adalah seorang murid biasa yang mempunyai mimpi untuk menaklukan hati seorang siswi cantik yang cerdas dan populer Bernama Maya.

Surat Cinta untuk Starla

Jefri Nichol sepertinya banyak membintangi film-film percintaan, seperti Surat Cinta untuk Starla ini.

Mengisahkan tentang seorang cowok yang terobsesi dengan alam, Bernama Hema. Ia pun mengutarakan cintanya tersebut dengan menulis puisi tentang alam lewat mesin ketik peninggalan kakenya.

Suatu hari, ia bertemu dengan seorang gadis cantik Bernama Starla yang sangat mandiri dan supel. Pertemuan mereka hanya sebentar, namun mampu memunculkan kesan mandapam bagi Hema.

Pertaruhan

Nah debut pertama Jefri Nichol dalam dunia perfilman adalah pada film berjudul Pertaruhan yang sudah tayang pada tahun 2017 lalu.

Mengisahkan tentang kehidupan empat laki-laki bersaudara yang hidup sederhana Bersama sang ayah. Merekapun menghalalkan semua cara untuk mendapatkan uang demi pengobatan sang ayah.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *